APPI Mawas Diri Sambut Kongres Pemilihan PSSI
Editor Bolanet | 21 September 2016 20:42
Sebelumnya, PSSI telah menyusun agenda Kongres Pemilihan 17 Oktober mendatang. APPI masuk dalam agenda pembahasan poin ke-9 yang berbunyi Unifikasi Asosiasi Pemain Sepakbola Indonesia (APSI) menjadi APPI.
Akhirnya itu diagendakan dan harus dipastikan siapa yang menjadi asosiasi sepakbola di bawah PSSI. Kami menyambut positif karena memang itu yang kami perjuangkan, ujar CEO APPI, Valentino Simanjuntak saat dihubungi Bola.net, Rabu (21/9).
Sejatinya, PSSI hasil Kongres Luar Biasa (KLB) 2015 pimpinan La Nyalla Mattalitti sudah mengakui APPI sebagai satu-satunya asosiasi pemain di Indonesia. Namun, hingga saat ini belum disahkan.
Sebelum kongres kan kami sudah ada kesepakatan dengan PSSI, sehingga nanti di kongres tidak ada lagi yang mesti dibahas secara panjang. Jadi ketika di kongres tinggal meminta pengabsahannya saja, ungkapnya
Kendati demikian, pria yang berprofesi sebagai presenter olahraga ini tetap akan menghormati keputusan yang bakal diterima oleh APPI nantinya. Namun, dia tetap berharap pemilik suara/voters bisa mengakui APPI sebagai asosiasi pemain yang resmi.
Nanti kan pengesahannya tergantung voters. Kalau nanti ditolak tidak apa-apa, tapi saya berharap APPI disahkan karena pada kenyataannya kan seharusnya di kongres tinggal disahkan. Tapi apapun itu, kami tidak mau melangkahi proses yang berlangsung, pungkasnya. [initial] (fit/asa)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ada Ahmad Riyadh, Ini Dia 12 Anggota Exco PSSI Periode 2023-2027
Bola Indonesia 16 Februari 2023, 22:00
LATEST UPDATE
-
Jurgen Klopp Ungkap Alasan Tolak Tawaran Manchester United pada 2013
Liga Inggris 21 Oktober 2025, 00:31 -
Jurgen Klopp Tak Menutup Pintu untuk Kembali Latih Liverpool
Liga Inggris 21 Oktober 2025, 00:16 -
Prediksi FC Copenhagen vs Borussia Dortmund 22 Oktober 2025
Liga Champions 20 Oktober 2025, 22:59 -
Prediksi Barcelona vs Olympiakos 21 Oktober 2025
Liga Champions 20 Oktober 2025, 22:29 -
Jadwal Persib Bandung di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 20 Oktober 2025, 21:54 -
Jadwal Lengkap BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 20 Oktober 2025, 21:52 -
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 21-23 Oktober 2025
Liga Champions 20 Oktober 2025, 21:45 -
Rekap Hasil BRI Super League Hari Ini: Tim Tamu Berjaya di Padang dan Solo
Bola Indonesia 20 Oktober 2025, 21:09 -
Prediksi Kairat Almaty vs Pafos 21 Oktober 2025
Liga Champions 20 Oktober 2025, 20:21 -
Prediksi Newcastle vs Benfica 22 Oktober 2025
Liga Champions 20 Oktober 2025, 20:17 -
Prediksi PSV Eindhoven vs Napoli 22 Oktober 2025
Liga Champions 20 Oktober 2025, 20:12 -
Prediksi Villarreal vs Manchester City 22 Oktober 2025
Liga Champions 20 Oktober 2025, 18:50
LATEST EDITORIAL
-
Dari Postecoglou hingga De Boer, Inilah Masa Kepelatihan Tersingkat di Premier League
Editorial 21 Oktober 2025, 00:58 -
5 Pemain yang Pernah Membela Liverpool dan Manchester United
Editorial 17 Oktober 2025, 21:02 -
4 Bek Tengah Incaran Real Madrid untuk Musim Depan
Editorial 17 Oktober 2025, 20:32