Arema Cronus Siapkan Taktik Bertahan Khusus
Editor Bolanet | 15 Januari 2016 16:20
Semua sudah kita evaluasi, perbaiki dan kita siapkan di sesi latihan, ujar Gethuk, sapaan karib Joko Susilo.
Besok, ada satu-dua taktik lagi yang kita siapkan, sambungnya.
Arema sendiri bakal menjamu Mitra Kukar pada laga leg kedua Semifinal Piala Jenderal Sudirman. Pertandingan ini bakal dihelat di Stadion Kanjuruhan Kabupaten Malang, Minggu (17/01) mendatang.
Pada laga pertama, di Stadion Aji Imbut Tenggarong, Sabtu (09/01), Arema harus mengakui keunggulan tuan rumah dengan skor 1-2. Gol Arema pada laga tersebut dicetak Cristian Gonzales. Sementara, gol-gol Mitra Kukar dicetak Patrick dos Santos dan Yogi Rahardian.
Sementara itu, Arema Cronus sendiri nampak fokus menambal kekuatan lini belakang mereka dalam beberapa sesi latihan. Pada sesi latihan di Stadion Gajayana Malang, Kamis (14/01) sore misalnya, nampak Kiko Insa dan kawan-kawan di-drill porsi latihan khusus untuk mengawal benteng pertahanan.
Pada sesi small game dalam latihan ini, sejumlah pemain yang biasa mengisi starting line-up Arema Cronus menghadapi rekan-rekan mereka yang biasa mengisi bangku cadangan. Uniknya, dalam game ini, Kiko Insa dan kawan-kawan harus mengawal dua gawang. Sementara, lawan mereka hanya harus menjaga satu gawang.
Ihwal game 'unik' ini, Joko Susilo angkat suara. Ia mengisyaratkan latihan ini bertujuan mengasah kemampuan anak asuhnya dalam menahan gempuran lawan.
Tentu ini karena taktik kita. Pemain tentu akan lebih sulit dalam menjaga dua gawang. Mereka harus kerja keras untuk bertahan, ujar salah satu legenda Arema ini.
Selain itu, ada taktik-taktik sendiri yang saya tak bisa sampaikan, ia menandaskan. [initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Sempat Join Proyek Los Galacticos ala Arema Cronus, Ini Kisah Greg Nwokolo
Bola Indonesia 12 Desember 2023, 23:45
-
Ganti Pelatih Lagi, Arema FC Geser Joko Susilo ke Akademi
Bola Indonesia 10 Agustus 2023, 10:45
-
Arema FC Dikalahkan PSIS Semarang, Joko Susilo Kehilangan Kata-Kata
Bola Indonesia 9 Agustus 2023, 21:08
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Real Madrid vs Monaco: Live SCTV, Mengenang Drama 2004 di Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:08
-
Tempat Menonton Bodo/Glimt vs Man City: Live SCTV dan Streaming di Vidio
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:00
-
Tempat Menonton Inter vs Arsenal: Jam Berapa Siaran Langsung UCL Laga Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:45
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
-
Prediksi Slavia Praha vs Barcelona 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 17:00
-
Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:45
-
Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
Liga Champions 20 Januari 2026, 16:26
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06










