Arema FC Diperkuat 26 Pemain Pada Musim 2017
Asad Arifin | 17 Januari 2017 18:12
Bola.net - - Manajemen Arema FC membeber rencana mereka terkait jumlah pemain yang bakal dipinang jelang musim ini. Klub berlogo singa mengepal tersebut berencana meminang 26 pemain saja untuk mengarungi kompetisi musim 2017.
Walaupun secara regulasi kita boleh memakai 30 pemain, pelatih mengatakan agar kita mengambil 26 pemain dulu. Yang terpenting bagi manajemen dan tim pelatih adalah membuat tim ini efisien, ujar General Manager Arema FC, Ruddy Widodo.
Ruddy menampik bahwa langkah ini merupakan upaya untuk melakukan penghematan. Menurutnya, langkah ini diambil untuk mengikuti regulasi yang ada. Kalau ada penghematan, ini karena regulasi yang ada arahnya ke sana, tuturnya.
Menurut Ruddy, dari 26 pemain yang diproyeksikan menjadi bagian tim, sudah lebih dari separuh bisa diikat manajemen. Sementara, sebagian sisanya juga sudah ada yang menjalin kesepakatan verbal dengan manajemen.
InsyaAllah, dalam beberapa waktu ke depan sudah beres, kata Ruddy.
Lebih lanjut, pria berusia 45 tahun ini menyebut telah menetapkan tenggat terbentuknya tim. Ia menunjuk 15 Februari sebagai batas akhir keluar masuk pemain. Ini agar kita punya persiapan cukup untuk menghadapi kompetisi, tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Arema FC Resmi Luncurkan Jersey Ketiga dengan Gaya Modern dan Elegan
Bola Indonesia 18 Desember 2025, 19:15
-
Arema FC Pertahankan Rekor Tandang Tak Terkalahkan di BRI Super League
Bola Indonesia 2 Desember 2025, 13:09
LATEST UPDATE
-
Inilah Alasan Chelsea Pecat Enzo Maresca Meski Sukses Persembahkan 2 Trofi
Liga Inggris 1 Januari 2026, 20:21
-
Resmi! Chelsea Pecat Enzo Maresca Tepat di Hari Pertama Tahun 2026
Liga Inggris 1 Januari 2026, 19:40
-
Geger! Media Inggris Ramai Kabarkan Chelsea Pecat Enzo Maresca Hari Ini Juga
Liga Inggris 1 Januari 2026, 19:18
-
Mimpi Siang Bolong Barcelona: Ingin Julian Alvarez tapi Dompet Kosong
Liga Spanyol 1 Januari 2026, 18:41
-
3 Bukti Timnas Indonesia Sudah Naik Level Sepanjang 2025, Bukan Lagi Tim Hore
Tim Nasional 1 Januari 2026, 17:59
-
Gvardiol Bongkar Rahasia Dapur Man City: Pep Guardiola Terobsesi 24 Jam!
Liga Inggris 1 Januari 2026, 17:48
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43










