Dikalahkan Arema FC, Pelatih Gresik United Tetap Puas
Ari Prayoga | 26 Oktober 2017 05:05
Bola.net - - Kekalahan anak asuhnya kala menghadapi Arema FC tak membuat Hanafi sepenuhnya kecewa. Pelatih Gresik United ini mengaku tetap bangga dengan penampilan para pemainnya pada laga lanjutan Liga 1 ini.
Babak pertama, kami kecolongan dua gol. Namun, kami tetap semangat, ujar Hanafi.
Meski kami sudah dipastikan terdegradasi, kami tetap bermain dengan semangat tinggi, imbuhnya.
Hanafi menyebut anak asuhnya telah bermain sesuai dengan yang ia mau. Bahkan, beberapa kali, Sasa Zecevic dan kawan-kawan mampu mengancam gawang tuan rumah.
Seperti saya bilang sebelumnya, kita akan banyak melakukan counter. Kita sudah berhasil dengan banyaknya peluang yang didapat, tuturnya.
Sebelumnya, Gresik United menelan kekalahan kala bertamu ke kandang Arema FC. Pada pertandingan yang dihelat di Stadion Kanjuruhan Malang, Rabu , Laskar Joko Samudro kalah dua gol tanpa balas. Dua gol Arema yang bersarang ke gawang Satria Tama pada laga ini dicetak Arthur Cunha dan Cristian Gonzales.
Sementara itu, senada dengan sang pelatih, Satria Tama mengaku timnya telah berupaya maksimal. Para pemain muda Gresik, menurut pemain berposisi penjaga gawang ini, telah menunjukkan semangat juang tinggi.
Mengenai hasil, menurut saya, masalah rejeki atau tidak. Terpenting, kami sudah berusaha maksimal, tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
BRI Super League 2025/2026: Arema FC dan Ian Puleio Resmi Berpisah
Bola Indonesia 16 Januari 2026, 21:44
-
BRI Super League: Persita Tangerang yang Rendah Hati, tapi Ambisius
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 19:18
-
BRI Super League: Dilepas Arema FC, Yann Motta Percaya Rencana Tuhan
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 18:59
LATEST UPDATE
-
Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 04:30
-
Kabar Panas dari Stamford Bridge: Chelsea Siap Lepas Gelandang Juara Piala Dunia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 03:29
-
Prediksi Copenhagen vs Napoli 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Olympiakos vs Leverkusen 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:02
-
Prediksi Sporting CP vs PSG 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:01
-
Prediksi Inter vs Arsenal 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Tottenham vs Dortmund 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Vinicius Dicemooh Fans Real Madrid, Kylian Mbappe tak Terima
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 01:15
-
Prediksi Bodo/Glimt vs Man City 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi Kairat vs Club Brugge 20 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 22:30
-
Bara Api di Old Trafford: Tensi Tinggi Roy Keane dengan Istri Michael Carrick
Liga Inggris 19 Januari 2026, 22:24
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26





