Ini Penyebab PSS Sleman Melepas 9 Pilar Utamanya
Serafin Unus Pasi | 20 April 2022 21:24
Bola.net - PSS Sleman 'membuang' banyak pemain untuk menyambut kompetisi musim 2021/2022 yang diwacanakan akan bergulir 27 Juli mendatang. Ada total 9 pemain yang dilepas oleh manajemen Super Elang Jawa.
Pemain yang dilepas adalah Miswar Saputra, Arsyad Yusgiantoro, Rivaldi Bawuo, Syaiful Ramadhan, Kanu Helwiawan, Ocvian Chanigio, Jepri Kurniawan, Supriyadi dan Dendi Agustian. Mereka merupakan pilar utama pada kompetisi musim lalu.
Ada sejumlah alasan yang membuat PSS Sleman melepas 9 pemain tersebut. Salah satunya karena harus dikembalikan ke klub asalnya karena berstatus sebagai pemain pinjaman.
"Beberapa pemain ada yang memang kembali ke klub asalnya karena dari awal kami hanya meminjam," kata pelatih PSS Sleman, Seto Nurdiyantoro seperti dilansir laman resmi klub, Rabu (20/04/2022).
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Tak Sepakati Kontrak Baru
Beberapa pemain juga terpaksa dilepas karena tidak menyepakati perpanjangan kontrak dan memilih gabung klub lain. Padahal, manajemen sudah berupaya mempertahankan mereka.
"Dari manajemen PSS tentu sudah melakukan negosiasi untuk pemain yang dipertahankan," lanjut Seto.
"Namun, ketidaksepakatan yang terjadi membuat hal tersebut urung terjadi dan pemain tersebut dilepas oleh PSS," tegas mantan pelatih PSIM Yogyakarta tersebut.
Selain itu, ada beberapa pemain yang tidak direkomendasikan oleh pelatih sebelumnya. Sehingga, Seto memutuskan untuk melepasnya.
Ucapan Terima Kasih
Terlepas dari apapun penyebab kepergian 9 pemain tersebut, Seto mewakili manajemen menyampaikan terima kasih kepada mereka. Harapannya mereka bisa meraih kesuksesan.
"Saya mengucapkan terima kasih kepada mereka karena telah berjuang untuk tim PSS musim lalu," ucap Seto.
"Kami dari PSS tentu akan mendoakan mereka semoga sukses di tempat yang baru dimanapun nantinya," tandasnya.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
Baca Juga:
- Belum Dapat Jawaban dari Brylian Aldama, Persebaya Kontrak Jangka Panjang 4 Pemain Muda
- Respons Persebaya Atas Wacana Liga 1 Bergulir 27 Juli Mendatang
- Tanggapi Wacana Liga 1 Bergulir Juli, PSIS Semarang Akan Gerak Cepat
- Persib Belum Mau Tanggapi Gugatan Pendukung Persipura Terkait Tudingan Sepak Bola Gajah
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
BRI Super League 2025/2026: Arema FC dan Ian Puleio Resmi Berpisah
Bola Indonesia 16 Januari 2026, 21:44
-
BRI Super League: Persita Tangerang yang Rendah Hati, tapi Ambisius
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 19:18
LATEST UPDATE
-
Diterpa Banyak Rumor, Pecco Bagnaia Santai Saja Soal Kontrak Ducati di MotoGP 2027
Otomotif 20 Januari 2026, 13:11
-
Alfeandra Dewangga Siap Bawa Persib Cetak Sejarah Juara 3 Kali Berturut-turut
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 12:30
-
Conte Puji Hojlund Setinggi Langit, Tapi Emosi Jiwa Soal Jadwal Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 12:11
-
Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
Liga Inggris 20 Januari 2026, 12:09
-
Ingat 2 Trofi UCL! Arbeloa Semprot Fans Madrid yang Hobi Cemooh Vinicius Jr
Liga Champions 20 Januari 2026, 11:17
-
Siulan Suporter di Bernabeu Cuma Bikin Real Madrid Lemah
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 11:03
-
Bersama Michael Carrick, MU Diyakino Sanggup Tembus Liga Champions
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:40
LATEST EDITORIAL
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19











