Jajal Tim Porprov Kota Malang, Arema FC Menang Tiga Gol Tanpa Balas
Serafin Unus Pasi | 10 Juli 2023 21:42
Bola.net - Arema FC mendapat hasil positif dalam laga uji coba kontra Tim Porprov Kota Malang. Dalam laga yang dihelat di Stadion Gajayana Kota Malang, Senin (10/07), mereka menang tiga gol tanpa balas.
Pada pertandingan ini, Arema FC menurunkan pemain-pemain yang dalam dua laga sebelumnya tak menjadi starter. Nama-nama seperti Adixi Lenzivio, Saeful Anwar, Syamsuddin, dan Dedik Setiawan menjadi tulang punggung kekuatan Arema FC pada laga tersebut.
Tampil mendominasi, Arema FC mencetak tiga gol pada babak pertama laga tersebut. Dedik Setiawan mencetak dua gol, masing-masing pada menit 25 dan 26. Kemudian, satu gol lain Arema FC dicetak Ginanjar Wahyu Ramadhani.
Babak kedua, Arema melakukan sejumlah pergantian. Namun, pemain-pemain yang diturunkan pada babak ini masih pemain-pemain yang kurang banyak mendapat menit bermain dalam dua laga sebelumnya.
Mengubah komposisi dan formasi tim, Arema FC terus tetap mendominasi permainan. Sementara, tim Porprov Kota Malang pun tak tinggal diam. Melalui sejumlah serangan balik kilat, mereka sempat beberapa kali merepotkan lini pertahanan Arema FC, yang kali ini memainkan formasi tiga bek. Namun, sampai laga berakhir, tak ada tambahan gol tercipta.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Beri Kesempatan Pemain Pelapis
Pelatih Arema FC, Joko Susilo, menyebut bahwa tim pelatih sengaja memasang para pemain pelapis dalam pertandingan ini. Menurutnya, hal ini dilakukan agar level kebugaran para pemainnya merata.
"Pertandingan ini utamanya bagi para pemain yang kemarin tidak ikut bermain. Kami berusaha menjaga feel game mereka," tutur Joko Susilo.
Selain itu, menurut Joko, ia juga memanfaatkan pertandingan ini untuk melihat kondisi para pemainnya jelang laga kontra Persik Kediri, akhir pekan mendatang. Hal ini, sambung pelatih berlisensi AFC Pro tersebut, karena ada rencana tim pelatih untuk mengubah komposisi tim mereka pada laga kontra Persik Kediri.
"Mungkin ada beberapa pemain ini yang akan dimasukkan," ia menandaskan.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persib Bandung Dekati Layvin Kurzawa, Eks Bek PSG Siap Ramaikan BRI Super League
Bola Indonesia 18 Januari 2026, 21:39
-
Kabar Duka, Asisten Pelatih Arema FC Kuncoro Tutup Usia
Bola Indonesia 18 Januari 2026, 18:32
-
BRI Super League 2025/2026: Arema FC dan Ian Puleio Resmi Berpisah
Bola Indonesia 16 Januari 2026, 21:44
-
BRI Super League: Persita Tangerang yang Rendah Hati, tapi Ambisius
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 19:18
LATEST UPDATE
-
Prediksi Susunan Pemain Inter vs Arsenal, Lautaro Martinez Jadi Tumpuan Nerrazurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:36
-
Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:22
-
Prediksi Bayern vs Union Saint-Gilloise 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:28
-
Prediksi Atalanta vs Athletic Club 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:24
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
-
Real Madrid vs Monaco: Statistik Gol Mbappe Jadi Ancaman Nyata buat Mantan Klubnya
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:04
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06










