Jamu Persib, Arema FC Hanya Bermain Imbang
Serafin Unus Pasi | 12 Agustus 2017 21:02
Bola.net - - Arema FC kembali gagal meraih poin penuh pada laga kandang mereka. Menjamu Persib Bandung pada laga pekan ke-19 Liga 1, di Stadion Kanjuruhan Malang, Minggu , skuat besutan Joko Susilo tersebut bermain imbang tanpa gol.
Arema FC tak mau menyia-nyiakan laga kandang untuk mendulang poin penuh. Klub berlogo singa mengepal ini langsung tancap gas menggebrak pertahanan Persib Bandung.
Semenit laga berjalan, Dendi Santoso berhasil memotong umpan Toni Sucipto, dan menyodorkan bola ke arah Cristian Gonzales. Namun, bola masih terlalu jauh dari jangkauan penyerang Arema FC ini.
Gonzales kembali mendapat peluang pada menit 10. Namun, M. Natshir, yang mengawal gawang Persib pada laga ini, sigap menepis sundulan eks penggawa Persib tersebut.
Empat menit berselang El-Loco -sapaan Gonzales- kembali mengancam gawang Natshir. Kali ini sundulan penyerang gaek tersebut hanya menghantam mistar gawang.
Gawang Natshir kembali terancam semenit berselang. Kali ini ancaman datang melalui sepakan keras Adam Alis. Beruntung bagi Maung Bandung, Natshir mampu menepis bola yang meluncur deras ke gawangnya.
Menit 17, giliran Hendro Siswanto melepas sepakan keras dari luar kotak penalti Persib. Namun, kali ini bola melambung di atas mistar gawang.
Persib, yang mulai panas, mulai balik menekan pertahanan Arema. Menit 21, Tantan melewati kawalan Junda Irawan dan melepas sepakan ke gawang Arema. Beruntung bagi tuan rumah, Kurnia Meiga mampu menepis bola yang mengarah ke tiang jauh gawangnya.
Tiga menit berselang, Tantan kembali mengancam gawang Arema dengan sepakan jarak jauhnya. Namun, kali ini, Kurnia Meiga berhasil menangkap bola yang menukik ke gawangnya.
Usai dua peluang ini, kedua tim terlibat dalam jual beli serangan. Namun, bola banyak berkutat di lapangan tengah. Walhasil, sampai akhir babak pertama, tak ada gol maupun peluang tercipta.
Persib sempat memasukkan Ezechiel N'Douassel menggantikan Tantan pada akhir babak pertama. Namun, tak banyak yang bisa dilakukan penyerang asal Chad ini pada sisa waktu yang ada.
Babak kedua, Arema memasukkan Ferry Aman Saragih menggantikan Junda Irawan. Hal ini membuat Benny Wahyudi digeser ke kiri dan Hendro Siswanto mundur ke bek kanan.
Perubahan ini sempat dimanfaatkan Persib menciptakan kemelut di kotak penalti Arema. Namun beruntung, sepakan N'Douassel pada menit 46 masih lemah dan mengarah tepat ke Meiga.
Arema sempat coba membalas melalui sepakan Hendro Siswanto pada menit 52. Namun, bola masih menyamping ke sisi kiri gawang Persib.
Empat menit berselang, giliran Esteban Vizcarra memiliki peluang mencetak gol memanfaatkan umpan Ahmet Atayew. Namun, sundulan winger asal Argentina ini masih melenceng dari sasaran.
Menit 66, Arema coba menambah daya dobrak dengan memasukkan Dedik Setiawan. Ia menggantikan Dendi Santoso yang nampak telah kepayahan. Tak mau kalah, Persib juga mengganti pemainnya. Maung Bandung memasukkan Shohei Matsunaga menggantikan Atep Rizal.
Masuknya dua pemain anyar ini membuat tempo permainan meningkat. Jual beli serangan kembali terjadi antara kedua tim.
Esteban Vizcarra sempat mengancam gawang Persib pada menit 72. Namun bola masih melambung dari gawang Natshir.
Semenit berselang, Natshir harus bekerja keras. Kali ini ia harus terbang menepis sepakan Adam Alis yang mengarah ke sisi kiri gawang.
Natshir kembali menyelamatkan gawangnya pada menit 80. Ia terbang menghalau umpan Dedik Setiawan yang mengarah tepat ke kepala Cristian Gonzales.
Jelang memasuki penghujung laga justru Persib yang banyak menekan. Namun hingga wasit Bonyadifard Mooud meniup peluit panjang tak ada gol tercipta.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persija dan Playmaker Brasil Sepakat Berpisah, Segera Bergabung dengan Arema FC
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 08:47
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Sporting CP vs PSG: Luis Suarez
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:19
-
Man of the Match Inter vs Arsenal: Gabriel Jesus
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:05
-
Man of the Match Bodo/Glimt vs Man City: Jens Petter Hauge
Liga Champions 21 Januari 2026, 06:51
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06





