Kemenpora Tak Ingin Kasus Fachri Firmansyah Terulang
Editor Bolanet | 17 Juni 2016 20:03
Firman dulu pernah memperkuat Sriwijaya FC U-21 dan timnas U-21 Indonesia pada Piala COTIF Spanyol, Agustus 2014 lalu. Namun, saat ini pria 20 tahun itu harus rela menjalani profesi sebagai security karena cedera ligamen yang dialaminya saat timnas U-21 dikalahkan Levante, Rabu (13/8/2014) sore waktu setempat.
Pada saat itu, PSSI seolah lepas dari tanggung jawab dan penanganan datang dari Sriwijaya FC U-21. Setelah merengek ke pengurus dan menunggu selama dua bulan, Firman naik ke meja operasi di RSUP Dr. Mohammad Hoesin, Palembang. Namun, operasi tidak membuat Firman bisa sembuh total.
Menurut pandangan Kemenpora, masalah seperti itu seharusnya jadi perhatian klub-klub. Pasalnya, masalah tersebut yang menjadi dasar Kemenpora untuk melakukan memverifikasi.
Selain itu, masalah kesejahteraan pemain merupakan salah satu yang harus bisa diselesaikan semua klub-klub dalam reformasi tata kelola sepakbola.
Waktu itu kami melakukan verifikasi pada klub. Sebetulnya yang masih bolong-bolong itu kalau pemain cedera ada tidak tanggung jawab dari klub, ujar Deputi IV Bidang Pembinaan dan Peningkatan Prestasi Olahraga, Gatot S. Dewa Broto kepada Bola.net di Kantor Kemenpora, Senayan, Jakarta, Jumat (17/6).
Yang jelas selanjutnya hal-hal seperti itu tentu saja harus bisa diminimalisasi. Inilah bagian dari pembenahan dari sepakbola, tambahnya. [initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
PBSI Sebut Menpora Targetkan 2 Emas SEA Games 2025 dari Cabor Bulu Tangkis
Bulu Tangkis 2 Desember 2025, 13:45
LATEST UPDATE
-
Madrid vs Monaco: Arbeloa Pasang Target 8 Besar UCL dan Misi Damai dengan Suporter
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 10:22
-
Gelandang Barcelona Ini Bakal Jadi Suksesor Casemiro di Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:21
-
Mbappe Muak Lihat Rekannya di Madrid Dibully: Kritik Timnya, Jangan Orangnya!
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 10:10
-
Carrick Effect! Kobbie Mainoo Putuskan Bertahan di MU
Liga Inggris 20 Januari 2026, 09:51
-
Real Madrid vs Monaco, Mbappe: Terima Kasih Mantan, Tapi Madrid Wajib Menang!
Liga Champions 20 Januari 2026, 09:50
-
Manchester United Incar Niko Kovac, Bagaimana Nasib Michael Carrick?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 09:43
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26













