Kick-off Liga 1 Musim 2019 Mundur, Gelandang Arema Nilai Positif
Ari Prayoga | 29 April 2019 00:33
Bola.net - - Hanif Sjahbandi membeber pendapatnya soal perubahan jadwal kick-off kompetisi Liga 1 musim 2019. Gelandang Arema FC ini menyebut bahwa mundurnya jadwal kick-off ini justru menguntungkan bagi timnya.
"Pasti ada sisi positif maupun negatif dengan adanya pengunduran jadwal ini," ucap Hanif.
"Namun, menurut saya, kita lihat segi positifnya saja," sambungnya.
Sebelumnya, jadwal kick-off kompetisi Liga 1 musim 2019 dipastikan mundur selama sepekan. Kick-off, yang mulanya bakal digelar pada Rabu (08/05) mundur sepekan menjadi Rabu (15/05).
Mundurnya jadwal kompetisi ini disebut karena permintaan pihak sponsor.
Sementara itu, mundurnya jadwal kick-off ini dipastikan berdampak langsung pada jadwal laga Arema. Mereka awalnya dijadwalkan bakal melakoni laga perdana di Liga 1 musim 2019 pada Minggu (12/05). Namun, dengan adanya perubahan ini, mereka baru akan memulai kompetisi pada Minggu (19/05).
Apa saja segi positif mundurnya kick-off Liga 1 musim 2019 pada Arema? Simak di bawah ini.
Waktu Persiapan Kian Panjang
Menurut Hanif dengan mundurnya kick-off, ada sejumlah hal positif yang bisa dilakukan. Salah satunya, menurut gelandang berusia 22 tahun ini, adalah mempersiapkan tim untuk mengarungi kompetisi.
Hanif menyebut, persiapan teknis bukan satu-satunya persiapan yang bisa dilakukan dengan memanfaatkan waktu yang lebih panjang. Selain mengasah teknis, tim juga bisa menguatkan faktor-faktor nonteknis.
"Dengan jadwal yang lebih panjang, kami juga bisa lebih mengompakkan tim," tuturnya.
Bisa Lebih Lama Mematangkan Tim
Sementara itu, pendapat Hanif diamini oleh Kuncoro. Sama seperti anak asuhnya tersebut, Asisten Pelatih Arema ini menilai bahwa penundaan jadwal kick-off ini justru merupakan sebuah hal yang sangat positif.
"Dengan mundurnya jadwal, kami tentu bisa lebih lama dalam menyiapkan tim. Terlebih lagi, kami baru saja libur selama sepekan," kata Kuncoro.
"Insyaallah, dengan mundurnya jadwal ini, ada kesempatan untuk bisa membenahi lagi kondisi tim," ia menandaskan.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persija dan Playmaker Brasil Sepakat Berpisah, Segera Bergabung dengan Arema FC
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 08:47
-
Persib Bandung Dekati Layvin Kurzawa, Eks Bek PSG Siap Ramaikan BRI Super League
Bola Indonesia 18 Januari 2026, 21:39
-
Kabar Duka, Asisten Pelatih Arema FC Kuncoro Tutup Usia
Bola Indonesia 18 Januari 2026, 18:32
LATEST UPDATE
-
Al Nassr Tekuk Damac, Ronaldo Cetak Gol ke-960 dan Pangkas Jarak dengan Al Hilal
Asia 22 Januari 2026, 03:33
-
Hasil Qarabag vs Eintracht Frankfurt: Drama Injury Time Singkirkan Wakil Jerman
Liga Champions 22 Januari 2026, 03:21
-
Hasil Galatasaray vs Atletico Madrid: Gol Bunuh Diri Selamatkan Tuan Rumah
Liga Champions 22 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Braga vs Nottm Forest 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Celta Vigo vs LOSC 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Roma vs VfB Stuttgart 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Bologna vs Celtic 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi PAOK vs Real Betis 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi Fenerbahce vs Aston Villa 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Bayangan Starting XI Timnas Indonesia di FIFA Series 2026: Ujian Awal John Herdman
Tim Nasional 21 Januari 2026, 20:56
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06







