Pemain Favorit Rahmad Darmawan di Shopee Liga 1 2020: Boaz Solossa
Gia Yuda Pradana | 2 Agustus 2020 10:10
Bola.net - Pelatih Madura United, Rahmad Darmawan, mengaku punya banyak pemain favorit di Shopee Liga 1 2020. Namun, satu sosok yang paling dia sukai adalah bomber Persipura Jayapura, Boaz Solossa.
Tak bisa dimungkiri, Boaz Solossa adalah legenda sepak bola Indonesia. Pemain berusia 34 tahun itu menjadi satu dari sejumlah pemain lokal yang tampil garang dan tajam.
Rahmad Darmawan pernah semusim bekerja sama dengan Boaz Solossa. Hal itu terjadi ketika Rahmad Darmawan menukangi Persipura pada 2005 atau ketika Boaz masih berusia sangat muda, yakni 19 tahun.
"Untuk yang sekarang ada banyak pemain favorit saya. Namun, yang paling saya sukai adalah Boaz Solossa. Buat saya dia adalah keajaiban dari Papua," kata Rahmad Darmawan di akun Youtube, Hanif & Rendy Show.
Menurut Rahmad Darmawan, Papua memang tidak pernah berhenti menyumbang pemain-pemain terbaik. Pria yang akrab disapa RD itu bahkan menyebut untuk saat ini sosok yang diyakini bisa mendekati Boaz adalah Todd Rivaldo Ferre.
"Untuk sekarang, yang hampir mendekati Boaz Solossa saya berharap pada Todd Ferre. Dia mewarisi Boaz," tegas RD.
Melegenda di Persipura

Sejak 2004, Boaz Solossa telah mengumpulkan 306 pertandingan buat Persipura Jayapura. Boaz juga sukses mencetak 181 gol.
Ketajaman Boaz Solossa di depan gawang berbanding lurus dengan prestasi Persipura. Klub berjulukan Mutiara Hitam itu berhasil meraih empat gelar liga bersama Boaz Solossa.
Saat ini, Boaz Solossa masih menjadi andalan di lini depan Persipura. Bersama pelatih Jacksen F. Tiago, Boaz diharap mempersembahkan kembali gelar liga untuk Tim Mutiara Hitam.
Baca juga artikel-artikel lainnya:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal BRI Super League di Indosiar Hari Ini, Sabtu 10 Januari 2026
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 07:00
LATEST UPDATE
-
Prediksi Inter vs Napoli 12 Januari 2026
Liga Italia 11 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Barcelona vs Real Madrid 12 Januari 2026
Liga Spanyol 11 Januari 2026, 02:00
-
Man of the Match Man City vs Exeter City: Antoine Semenyo
Liga Inggris 11 Januari 2026, 01:49
-
Head-to-Head Barcelona vs Real Madrid Jelang Final Piala Super Spanyol 2026
Liga Spanyol 11 Januari 2026, 00:10
-
Joan Garcia Siap Jalani Debut El Clasico Sebagai Kiper Terbaik Eropa
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 23:57
-
Prediksi Bayern vs Wolfsburg 11 Januari 2026
Bundesliga 10 Januari 2026, 23:56
-
Prediksi Man United vs Brighton 11 Januari 2026
Liga Inggris 10 Januari 2026, 23:51
-
Rodrygo Goes Dipastikan Fit, Siap Guncang El Clasico Final Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 23:48
-
Prediksi Fiorentina vs Milan 11 Januari 2026
Liga Italia 10 Januari 2026, 23:47
-
Prediksi Portsmouth vs Arsenal 11 Januari 2026
Liga Inggris 10 Januari 2026, 23:41
-
Hansi Flick Pastikan Lamine Yamal Siap Hadapi El Clasico
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 23:33
-
5 Pertanyaan yang Harus Dijawab Ole Gunnar Solskjaer dalam Wawancara Manajer Man Utd
Liga Inggris 10 Januari 2026, 23:00
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52







