Persib vs PSIS Semarang 2-1, Sergio Alexandre Soroti Keputusan Wasit
Ari Prayoga | 13 Agustus 2022 21:15
Bola.net - PSIS Semarang menelan kekalahan ketika melawat ke markas Persib Bandung pada pekan keempat BRI Liga 1 2022/2023. Laga di Stadion Gelora Bandung Lautan Api berakhir dengan skor 2-1, Sabtu (13/08/2022).
David da Silva menjadi mimpi buruk usai mencetak dua gol ke gawang PSIS Semarang. Sementara satu-satunya gol balasan Laskar Mahesa Jenar dicetak Taisei Marukawa.
Menanggapi hasil tersebut, pelatih PSIS Semarang, Sergio Alaxandre menilai timnya bermain bagus. Akan tetapi, situasi pertandingan yang membuat mereka menelan kekalahan.
"Pertandingan berjalan cukup keras antara kedua tim," ungkap Sergio Alexandre dalam sesi jumpa pers usai laga, Sabtu (13/08/2022).
"PSIS sendiri sebenarnya sudah menjalankan game plan sesuai yang diinginkan. Namun situasi yang membuat PSIS kalah," sambungnya.
Lantas bagaimana situasi yang dimaksud Sergio Alexandre? Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Keputusan Wasit
Situasi yang dimaksud Sergio adalah keputusan wasit yang dinilai kurang tepat. Seperti pemberian hadiah penalti untuk Persib hingga gol PSIS yang dianulir.
"Jonathan di babak pertama yang diklaim wasit handsball. Ternyata Jonathan mengatakan bahwa itu mengenai tulang rusak," jelasnya.
"Kemudian terkait jelang akhir pertandingan, wasit melihat di depan matanya bahwa itu sebuah gol. Namun, seperti yang sudah terjadi, tiba-tiba berubah," tegas Sergio.
Syiha Kecewa
Sementara bek muda PSIS Semarang, Syiha Buddin mengaku kecewa dengan kekalahan tersebut. Akan tetapi, ia tidak mau terlalu meratapinya.
Dia berharap rekan-rekannya bisa segera melupakan kekalan tersebut. Serta bangkit di laga selanjutnya.
"Tentunya kami kecewa dengan hasil ini, dan kami berharap kami fokus ke pertandingan selanjutnya untuk mendapatkan tiga poin lagi," terang Syiha Buddin.
Klasemen BRI Liga 1 2022/23
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Persib Bandung di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 20 Oktober 2025, 21:54
LATEST UPDATE
-
Pengakuan Jujur Denzem Dumfries: Union SG Bikin Inter Milan Merana!
Liga Italia 22 Oktober 2025, 14:01 -
Dosa Finansial Ronaldo: Juventus Masih Bayar Mahal Kesalahan Empat Tahun Lalu
Liga Italia 22 Oktober 2025, 13:24 -
Keran Gol Viktor Gyokeres Terbuka Lagi, Mikel Arteta: Syukurlah!
Liga Spanyol 22 Oktober 2025, 12:29 -
Hansi Flick Acungi Jempol Performa Marcus Rashford: Makin Hari, Makin Sip!
Liga Champions 22 Oktober 2025, 11:49 -
Arsenal Melaju Sempurna di Liga Champions: 3 Laga, 9 Poin, 8 Gol, dan 0 Kebobolan
Liga Champions 22 Oktober 2025, 11:04 -
Catat Jadwal Europa Conference League 2025/26: Pekan Ke-2 Eksklusif di Vidio
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 10:58 -
Jakarta jadi Kota Terbahagia ke-18 di Dunia, Begini Respons Pramono Anung
News 22 Oktober 2025, 10:58
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04