Persija Jakarta Punya Masalah Gampang Kebobolan di Menit Awal
Haris Suhud | 16 Mei 2018 11:51
Bola.net - - Persija Jakarta mengalami kekalahan tiga kali secara beruntun di tiga laga terakhir. Di semua laga tersebut, Persija selalu kebobolan di menit-menit awal.
Persija Jakarta harus segera memecahkan masalah tersebut. Namun hingga menghadapi Home United di Piala AFC leg kedua babak semifinal zona ASEAN, masalah tersebut belum terpecahkan.
Persija Jakarta kebobolan saat laga baru berjalan dua menit ketika Macan Kemayoran kalah 2-3 dari Home United di leg pertama semifinal zona ASEAN Piala AFC 2018. Setelah itu, Persija kebobolan hanya dalam waktu empat menit sejak laga kontra Madura United dalam Gojek Liga 1 bersama Bukalapak.
Terakhir, Persija kebobolan hanya dalam waktu enam menit ketika Persija kalah 1-3 dari Home United di SUGBK yang berakhir dengan tersingkirnya Macan Kemayoran dari Piala AFC 2018. Momok kebobolan cepat tampak cukup memengaruhi permainan Persija seperti yang sudah diungkapkan oleh pelatih Persija, Stefano Cugurra Teco, setelah kekalahan dari Madura United.
Namun, permasalahan tersebut kembali terjadi di laga kontra Home United di SUGBK. Pelatih Persija, Stefano Cugurra Teco, mengaku saat ini memerlukan fokus yang lebih baik setelah Macan Kemayoran selesai menjalani jadwal yang padat.
Kami memang tiga kali kalah karena kebobolan di menit-menit awal. Kami tidak memiliki waktu lama untuk berlatih setelah pertandingan. Jadi saya hanya minta agar para pemain fokus dalam bermain. Mereka perlu berkonsentrasi dan hati-hati. Namun, saya pun harus akui kesalahan selalu bisa terjadi ketika sudah berada di lapangan, ujar Teco.
Kini Persija Jakarta sudah tersingkir dari Piala AFC. Macan Kemayoran hanya perlu berkonsentrasi untuk kembali ke jalur kemenangan di Liga 1 2018 dan berkompetisi di Piala Indonesia 2018.
Di Liga 1, Persija Jakarta berada di peringkat delapan. Pada pekan selanjutnya, Persija akan bertemu dengan Persela Lamongan.
Sumber: Bola.com
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persija dan Playmaker Brasil Sepakat Berpisah, Segera Bergabung dengan Arema FC
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 08:47
-
BRI Super League: Persita Tangerang yang Rendah Hati, tapi Ambisius
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 19:18
-
BRI Super League: Dilepas Arema FC, Yann Motta Percaya Rencana Tuhan
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 18:59
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Juventus vs Benfica 22 Januari 2026, Streaming UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:59
-
Kalahkan Inter dan Kunci 16 Besar UCL: Arsenal Kirim Pesan Kuat!
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:09
-
Siaran Langsung Liga Champions: Juventus vs Benfica, Kick Off Jam 03.00 WIB
Liga Champions 21 Januari 2026, 15:56
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06














