Serangan Balik Jadi Kunci Kemenangan Persija Atas PS TNI
Gia Yuda Pradana | 1 Oktober 2017 02:12
Bola.net - - Persija Jakarta berhasil mengalahkan PS TNI dengan skor telak 4-1 pada pekan ke-27 kompetisi Liga 1 di Stadion Patriot, Bekasi, Sabtu (30/9/2017) malam. Strategi serangan balik menjadi kunci kemenangan tersebut.
Pada babak pertama, Persija berhasil mencetak gol melalui Fitra Ridwan, sementara gol balasan PS TNI dihasilkan Sansan Fauzi. Macan Kemayoran (julukan Persija) kemudian bisa mencetak gol lagi melalui Rezaldi Hehanusa.
Pada babak kedua, Rudi Widodo memperbesar keunggulan Persija setelah mendapat umpan panjang dari Hargianto. Novri Setiawan akhirnya kemudian menutup pesta gol Macan Kemayoran pada laga tersebut.
Kita punya waktu cukup buat latihan. Strategi hari ini di babak pertama kami sudah bisa menang 2-1, ujar pelatih Persija, Stefano Cugurra Teco usai pertandingan.
Di babak kedua kami ganti taktik. Kami main serangan balik, kami bisa cetak dua gol lagi dan bisa menang 4-1, sambungnya.
Kemenangan ini pun membuat Teco sangat senang. Sebab, hasilnya sesuai dengan apa yang dia harapkan.
Bagus buat semua pemain, dan bagus buat suporter yang datang kesini. The Jakmania pasti senang kami bisa menang, dan kami dapat target kami sesuai dengan latihan, katanya.
Sementara itu terkait keputusan memakai strategi serangan balik, Teco menjelaskan bahwa strategi tersebut tak selalu dia pakai. Pelatih asal Brasil ini mengatakan, taktik itu digunakan jika situasinya mendukung.
Saya pikir kami harus lihat yang bagus dari lawan dan yang kurang dari lawan. Kita punya pemain cepat seperti Novri dan seperti Fandi di kanan sehingga kami bisa bermain serangan balik. Tetapi kami harus lihat tim lawan dulu, tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persija Jakarta Menang Meyakinkan, Peluang Juara Tetap Terbuka
Bola Indonesia 30 Desember 2025, 13:40
-
Tempat Menonton Arema FC vs Persita Tangerang: Tayang di TV Mana?
Bola Indonesia 30 Desember 2025, 11:25
LATEST UPDATE
-
Chelsea Ganti Pelatih, Pat Nevin Bongkar Kriteria Aneh Manajemen The Blues
Liga Inggris 2 Januari 2026, 11:47
-
Chelsea Pecat Enzo Maresca, Julukan Klub dengan Manajemen Terburuk Menggema
Liga Inggris 2 Januari 2026, 11:03
-
Mateta On Fire di Palace, Man United Diam-diam Mengintai?
Liga Inggris 2 Januari 2026, 10:14
-
Prediksi Brighton vs Burnley 3 Januari 2026
Liga Inggris 2 Januari 2026, 10:14
-
Apakah Ada Kenaikan Gaji PNS 2026? Ini Kata Menkeu Purbaya Yudhi Sadewa
News 2 Januari 2026, 09:48
-
Prediksi Aston Villa vs Nottingham Forest 3 Januari 2026
Liga Inggris 2 Januari 2026, 09:00
-
Prediksi Cagliari vs Milan 3 Januari 2026
Liga Italia 2 Januari 2026, 08:00
-
Joao Cancelo Ingin Tinggalkan Al Hilal, Barcelona Siap Membuka Pintu
Asia 2 Januari 2026, 07:04
-
Real Madrid Memulai Tahun 2026 Tanpa Kylian Mbappe, Kenapa?
Liga Spanyol 2 Januari 2026, 07:01
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43









