Shopee Liga 1 Bakal Dipusatkan di Jawa, PSSI Mulai Inventarisasi Wilayah
Serafin Unus Pasi | 15 Juni 2020 19:59
Bola.net - Shopee Liga 1 2020 rencananya akan kembali digulirkan pada bulan September mendatang. Namun, kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia itu akan dipusatkan di Pulau Jawa.
Dan, meskipun belum ada keputusan terkait kelanjutan kompetisi, PSSI sudah mempersiapkan diri. Federasi sepak bola Indonesia itu, bahkan sudah menginventarisasi wilayah yang akan dijadikan tempat.
"Kami, PSSI dan LIB sedang inventaris. DKI, Jabar, Jateng, Jatim kita check semua," kata Yoyok Sukawi, anggota Komite Eksekutif PSSI kepada Bola.net, Senin (15/6/2020).
Tidak hanya itu, menurut pria bernama lengkap Alamsyah Satyanegara Sukawijaya itu, PSSI sudah membangun komunikasi dengan pemerintah daerah yang akan dipilih.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Wajib Mengantongi Izin
Namun, pria yang juga menjabat sebagai CEO PSIS Semarang itu, pihaknya tidak akan serta merta menentukan venue. Sebab, ada banyak persyaratan yang harus dipenuhi.
"Utama ijin dari pemerintah daerah setempat dan kepolisian setempat," pria asal Semarang itu menambahkan.
Yang pasti, kata Yoyok, wilayah yang akan menjadi tempat bergulirnya Shopee Liga 1 2020 harus benar-benar bebas dari Covid-19. Karena keselamatan pemain dan seluruh elemen harus diutamakan.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persija dan Playmaker Brasil Sepakat Berpisah, Segera Bergabung dengan Arema FC
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 08:47
-
Persib Bandung Dekati Layvin Kurzawa, Eks Bek PSG Siap Ramaikan BRI Super League
Bola Indonesia 18 Januari 2026, 21:39
LATEST UPDATE
-
Bayangan Starting XI Timnas Indonesia di FIFA Series 2026: Ujian Awal John Herdman
Tim Nasional 21 Januari 2026, 20:56
-
Seri Ketiga Proliga 2026: Bandung bjb Tandamata Bidik Sapu Bersih di Rumah Sendiri
Voli 21 Januari 2026, 20:45
-
Live Streaming Newcastle vs PSV - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Marseille vs Liverpool - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Juventus vs Benfica - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Chelsea vs Pafos - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Slavia Praha vs Barcelona - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Atalanta vs Athletic Club - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06










