Soal Pemanggilan Pemain ke Timnas Indonesia, Klub BRI Liga 1 Tunduk Penuh pada Erick Thohir
Ari Prayoga | 19 Agustus 2024 13:54
Bola.net - Klub-klub BRI Liga 1 musim 2024/2025 tunduk sepenuhnya pada kesepakatan dengan Ketua Umum PSSI, Erick Thohir soal pemanggilan pemain ke Timnas Indonesia.
Pelatih Persis Solo, Milomir Seslija mengungkap bahwa dia telah menekan kontrak khusus pelatih BRI Liga 1. Satu di antara klausulnya ialah kewajiban melepas pemain ke Timnas Indonesia meski tidak masuk dalam agenda FIFA Matchday.
“Sebelum musim ini dimulai, saya dan semua klub harus menandatangani perjanjian agar tidak mengacaukan agenda tim nasional. Jika ada pemain yang dipanggil timnas, maka harus dilepas,” ujar Milomir Seslija.
“Ini adalah kebijakan dari Ketua Umum PSSI, Erick Thohir. Kami tentu bangga jika Arkhan Kaka mendapatkan panggilan untuk Timnas Indonesia U-20.”
Pemanggilan Arkhan Kaka

Satu di antara pemain muda Persis Solo, Arkhan Kaka, terpaksa absen pada awal musim BRI Liga 1 2024/2025. Dia masuk daftar 32 pemain yang dipanggil Indra Sjafri untuk mengikuti pemusatan latihan Timnas Indonesia U-20.
Padahal, sejatinya Milo sudah sempat meminta izin PSSI agar bisa menggunakan tenaga Kaka. Namun, karena kesepakatan tersebut, dia tak bisa berbuat banyak dan harus merelakan kepergian pemain 16 tahun itu.
“Sebetulnya, saya sudah meminta agar Arkhan Kaka bisa membantu kami saat menghadapi Madura United. Namun, jika semua tim meminta hal yang sama, Indra Sjafri tidak akan punya pemain untuk latihan,” ujarnya,
“Itu berarti kami harus melupakan Kaka. Dia tidak bisa bermain bersama kami. Padahal, saya ingin dia membantu kami karena saya juga memberi dia menit bermain di Persis Solo,” imbuhnya.
Hormati Kesepakatan

Juru taktik asal Bosnia-Herzegovina itu menyinggung soal polemik yang musim lalu mewarnai pemanggilan pemain. Ada banyak klub yang sempat menolak melepas pemain karena pemanggilannya bukan pada agenda FIFA Matchday.
Momen itu sempat terjadi pada Asian Games 2022 hingga Piala Asia U-23 2024. Namun, hal tersebut sudah diantisipasi PSSI. Milo menyebut, Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, mengambil langkah yang cerdas.
“Namun, kami menghormati kesepakatan dengan PSSI. Itu karena musim lalu, beberapa klub melepaskan pemain yang dipanggil Timnas Indonesia, sedangkan ada yang tidak bersedia melepas,” ujar pelatih berusia 60 tahun itu.
“Sekarang, semua klub harus melepas pemainnya apabila ada agenda Timnas. Menurut saya, Erick Thohir sangat cerdas karena kebijakan ini. Prioritasnya saat ini adalah tim nasional,” ia menambahkan.
Disadur dari: Bola.com (Radifa Arsa, Rizki Hidayat) 19 Agustus 2024
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Ingat 2 Trofi UCL! Arbeloa Semprot Fans Madrid yang Hobi Cemooh Vinicius Jr
Liga Champions 20 Januari 2026, 11:17
-
Siulan Suporter di Bernabeu Cuma Bikin Real Madrid Lemah
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 11:03
-
Bersama Michael Carrick, MU Diyakino Sanggup Tembus Liga Champions
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:40
-
Rahasia Carrick Bisa Bawa MU Kalahkan Manchester City: Ubah Pola Latihan Setan Merah
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:30
-
Madrid vs Monaco: Arbeloa Pasang Target 8 Besar UCL dan Misi Damai dengan Suporter
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 10:22
-
Gelandang Barcelona Ini Bakal Jadi Suksesor Casemiro di Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:21
-
Mbappe Muak Lihat Rekannya di Madrid Dibully: Kritik Timnya, Jangan Orangnya!
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 10:10
-
Carrick Effect! Kobbie Mainoo Putuskan Bertahan di MU
Liga Inggris 20 Januari 2026, 09:51
-
Real Madrid vs Monaco, Mbappe: Terima Kasih Mantan, Tapi Madrid Wajib Menang!
Liga Champions 20 Januari 2026, 09:50
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26











