2019, Marotta Merapat ke Inter
Editor Bolanet | 23 Oktober 2018 17:54
Bola.net - - Eks general manager Juventus Giuseppe Marotta disebut sudah sepakat gabung ke Inter Milan mulai awal tahun 2019 mendatang.
Marotta sebelumnya juga menjabat sebagai CEO Juve. Ia sudah menjadi bagian dari keluarga Bianconeri sejak delapan tahun yang lalu.
Akan tetapi kontraknya tak lagi diperpanjang pihak Juve. Ia pun bakal angkat kaki dari Allianz per 25 Oktober.
Marotta juga punya andil besar dalam kesuksesan Juve dalam tujuh tahun terakhir. Ia yang sukses membawa Antonio Conte dan Massimiliano Allegri ke Turin.
Gosip Karir Marotta
Setelah memastikan bakal hengkang dari Juve, Marotta kemudian menciptakan beberapa gosip di media. Ia sempat disebut akan menjadi presiden FIGC.
Akan tetapi kabar itu sudah dibantah langsung oleh Marotta. Kemudian ia disebut didekati oleh klub-klub rival Bianconeri.
Di antaranya ada Napoli dan Inter Milan. Kemudian ada juga kabar ketertarikan dari Arsenal dan Manchester United.
Merapat ke Inter
Kini kabar terbaru menyebutkan bahwa Marotta segera mendapat tempat bekerja yang baru. Ia akan segera menjadi bagian dari manajemen klub Inter.
Kabar ini dilansir oleh sejumlah media Italia, dan di antaranya adalah Corriere dello Sport dan Calciomercato. Di Nerrazurri, ia akan menampati jabatan yang serupa seperti saat masih di Juve.
Kabarnya, Marotta sudah sepakat untuk gabung Inter. Ia disebut akan resmi memperkuat Nerrazurri pada bulan Januari 2019 mendatang.
Berita Video
Berita video aksi-aksi gemilang Todd Rivaldo saat Timnas Indonesia U-19 melawan Qatar U-19 pada laga kedua Grup A Piala AFC U-19 di SUGBK, Senayan, Jakarta, Minggu (21/10/2018).
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Luka Modric Akui Eks Real Madrid Ini Jadi Alasan Utamanya Pindah ke AC Milan
Liga Italia 22 Oktober 2025, 16:56
-
Harry Maguire Siap Berkorban Banyak Demi Bertahan di Manchester United
Liga Inggris 22 Oktober 2025, 15:28
LATEST UPDATE
-
Bayern Munchen 12 Kemenangan Beruntun: Mengukir Dominasi di Awal Musim 2025/2026
Liga Champions 23 Oktober 2025, 10:22
-
IHSG Rebound Pagi Ini, Kamis 23 Oktober 2025: Sektor Properti Pimpin Penguatan Signifikan
News 23 Oktober 2025, 09:34
-
Man of the Match AS Monaco vs Tottenham: Guglielmo Vicario
Liga Champions 23 Oktober 2025, 09:25
-
Man of the Match Bayern Munchen vs Club Brugge: Lennart Karl
Liga Champions 23 Oktober 2025, 09:17
-
Jadwal Live Streaming Formula 1 Meksiko 2025 di Vidio, 25-27 Oktober 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:17
-
Jadwal Lengkap, Hasil Balapan, dan Klasemen Formula 1 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:17
-
Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lewatkan Aksi Pembalap Favoritmu!
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:17
-
Jadwal Lengkap Balapan Formula 1 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:17
-
Jadwal Live Streaming MotoGP Malaysia 2025 di Vidio, 24-26 Oktober 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:15
-
Jadwal Lengkap, Hasil Balapan, dan Klasemen Moto2 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:15
-
Jadwal Lengkap, Hasil Balapan, dan Klasemen Moto3 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:15
-
Jadwal Lengkap, Hasil Balapan, dan Klasemen MotoGP 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:15
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27
-
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04








