Anthony Martial Akui Semakin Tokcer Karena Dilatih Jose Mourinho
Serafin Unus Pasi | 29 November 2018 18:20
Bola.net - - Sebuah pernyataan mengejutkan diungkapkan oleh Anthony Martial. Penyerang Manchester United itu menyebut bahwa performa baiknya belakangan ini berkat didikan sang pelatih, Jose Mourinho.
Sebelumnya, Martial dan Mourinho kerap dikabarkan tidak akur. Sang pemain tidak senang kerap dicadangkan oleh Mourinho, di mana puncak ketidakharmonisan hubungan keduanya terjadi saat Martial kabur dari tur pra musim MU untuk mendampingi kekasihnya melahirkan putri keduanya.
Sempat dikabarkan akan diasingkan oleh Mourinho, nyatanya Martial menjadi salah satu pemain yang paling diandalkan Mourinho beberapa bulan terakhir. Ia tercatat berhasil membuat 5 gol dari 9 pertandingan terakhir yang ia mainkan di skuat setan merah.
Martial sendiri mengakui bahwa performa apiknya itu merupakan buah didikan dari Mourinho. "Saya rasa saya berkembang pesat di sesi pemahaman taktik," buka Martial kepada United Review.
Baca komentar lengkap sang penyerang di bawah ini.
Baca Permainan
Martial menyebut salah satu alasan mengapa ia berhasil mencetak banyak gol belakangan ini karena ia berhasil memetakan permainan dengan lebih baik, sehingga ia bisa mengeluarkan tindakan yang tepat.
"Saat ini saya lebih jeli dalam mencari posisi yang bagus untuk saya, sehingga saya bisa membantu tim saya dengan sebaik-baiknya."
"Tidak hanya itu saya juga bekerja keras untuk membantu pertahanan dan saya mencoba untuk membantu tim ketika kami tidak menguasai bola."
Berkat Mourinho
Martial menyebut pemahamannya akan permainan ini merupakan salah satu hasil didikan Mourinho kepada dirinya.
"Musim ini kami banyak berlatih mengenai taktik dan saya mencoba untuk memberikan kemampuan terbaik saya untuk tim ini."
"Saya mendengar dengan seksama apa yang dinasehatkan pelatih dan staffnya kepada saya, dan saya merasa saya sangat terbantu dengan saran-saran yang mereka berikan." tandasnya.
Kontrak Hampir Habis
Martial sendiri kontraknya akan habis di Old Trafford pada musim panas tahun depan, di mana Setan Merah punya opsi untuk memperpanjang kontrak sang pemain secara otomatis dengan durasi satu tahun.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Baru Lima Bulan Bersama, Alejandro Garnacho Mau Cabut dari Chelsea?
Liga Inggris 23 Januari 2026, 17:20
-
Bermodal Main 4 Bek, MU Diprediksi Bakal Tumbangkan Arsenal di Akhir Pekan Ini!
Liga Inggris 23 Januari 2026, 17:12
-
Manchester United Pilih Pemain Real Madrid Ini Sebagai Penerus Casemiro?
Liga Inggris 23 Januari 2026, 17:01
-
Waduh! Jamu MU, Satu Pemain Kunci Arsenal Ini bakal Absen?
Liga Inggris 23 Januari 2026, 16:51
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 24-27 Januari 2026
Liga Inggris 23 Januari 2026, 16:47
LATEST UPDATE
-
Prediksi Roma vs Milan 26 Januari 2026
Liga Italia 23 Januari 2026, 23:29
-
Prediksi Juventus vs Napoli 26 Januari 2026
Liga Italia 23 Januari 2026, 23:08
-
Prediksi Arsenal vs Man United 25 Januari 2026
Liga Inggris 23 Januari 2026, 22:12
-
Proliga 2026: Kalahkan Medan Falcons, Livin Mandiri Raih Kemenangan Perdana
Voli 23 Januari 2026, 21:59
-
Prediksi Barcelona vs Oviedo 25 Januari 2026
Liga Spanyol 23 Januari 2026, 21:55
-
Prediksi Crystal Palace vs Chelsea 25 Januari 2026
Liga Inggris 23 Januari 2026, 20:48
-
Liverpool Mengintai, Thomas Frank Tegaskan Micky van de Ven Milik Tottenham
Liga Inggris 23 Januari 2026, 20:24
-
Prediksi Villarreal vs Real Madrid 25 Januari 2026
Liga Spanyol 23 Januari 2026, 20:05
-
Prediksi Bournemouth vs Liverpool 25 Januari 2026
Liga Inggris 23 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Inter vs Pisa - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 23 Januari 2026, 19:45
-
Prediksi BRI Super League: Malut United vs Persik Kediri 24 Januari 2026
Bola Indonesia 23 Januari 2026, 19:38
-
Prediksi Man City vs Wolves 24 Januari 2026
Liga Inggris 23 Januari 2026, 18:28
LATEST EDITORIAL
-
5 Bintang Manchester United yang Bisa Bersinar di Bawah Michael Carrick
Editorial 23 Januari 2026, 06:04
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06


