Chelsea & MU Diprediksi Tak Bisa Finis Empat Besar Musim Ini
Aga Deta | 21 September 2024 18:31
Bola.net - Mantan kiper Liverpool David James memberikan prediksinya tentang tim mana yang akan finis empat besar Premier League musim ini. Tidak ada nama Chelsea dan Manchester United di dalamnya.
Premier League akan memasuki pekan kelima. Manchester City saat ini masih perkasa di puncak klasemen sementara setelah menyapu bersih empat kemenangan.
Arsenal dan Newcastle berada di bawah Manchester City dengan koleksi 10 poin. Sementara Liverpool menempati posisi empat dengan raihan sembilan poin.
Chelsea dan Manchester United belum menunjukkan performa terbaiknya di Premier League musim ini. The Blues berada di posisi delapan dan Setan Merah menghuni peringkat 10.
Manchester City Bakal Juara

James memprediksi Manchester City akan kembali menjadi juara Premier League pada musim ini. Sementara Arsenal dan Liverpool akan menemani The Citizens.
"Manchester City diperkirakan akan memenangkan liga, atau setidaknya itulah harapan saya terhadap mereka. Itulah yang dilakukan City," kata James kepada Safest Casino Sites.
"Arsenal akan berada di sana. Saya berharap Arsenal akan kembali menantang gelar juara, dan saya pikir Liverpool akan melakukan hal yang sama."
Posisi 4

Untuk posisi empat sedikit rumit. James menyebut Aston Villa dan Newcastle akan bersaing untuk memperebutkan posisi tersebut.
"Posisi akhir agak sulit diprediksi. Saya pikir Villa akan berada di sana, tetapi sayangnya jika mereka melakukan itu, mereka mungkin harus mengorbankan kompetisi piala domestik, yang sangat disayangkan, tetapi itulah kenyataan standar Premier League saat ini," lanjutnya.
"Saya pikir Newcastle bisa berada di sana atau di sekitar itu. Saya suka awal musim klub, yang dicapai dalam keadaan yang kurang harmonis. Kita pernah melihat Eddie Howe melakukannya sebelumnya, jadi kita tahu dia memilikinya dalam dirinya."
Chelsea dan MU Tak Masuk 4 Besar

Chelsea dan Manchester United mengalami kesulitan belakangan ini. James meyakini kedua klub itu belum bisa finis empat besar pada akhir musim.
"Chelsea, mereka punya beberapa pemain hebat, tetapi konsistensi akan menjadi masalah utama bagi mereka. Saya tidak melihat mereka cukup konsisten untuk bersaing memperebutkan posisi empat besar selama musim dengan tiga puluh delapan pertandingan," ujarnya.
"Jika saya melihat klasemen saat ini, maka saya cukup yakin posisi empat besar akan datang dari klub-klub yang saat ini berada di posisi tersebut, bahkan mungkin dalam urutan yang sama. Posisi keempat ditempati oleh Villa dan Newcastle.”
Sumber: Safest Casino Sites
Klasemen Premier League 2024/2025
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Transfer Panas! Chelsea Siap Jual Palmer, Man United Siap Beli Dengan Dana Jumbo!
Liga Inggris 11 Januari 2026, 09:59
-
Manchester United Ketar-Ketir Ditinggal Pergi Bruno Fernandes
Liga Inggris 11 Januari 2026, 09:33
-
Charlton vs Chelsea: Rating Pemain The Blues usai Menang Telak di Piala FA
Liga Inggris 11 Januari 2026, 06:36
LATEST UPDATE
-
Hasil Portsmouth vs Arsenal: Gabriel Martinelli Hattrick, The Gunners Menang 4-1
Liga Inggris 11 Januari 2026, 22:53
-
Live Streaming Inter vs Napoli - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 11 Januari 2026, 19:45
-
Rekor Persib Bandung: 100 Persen Menang dan Hanya Kebobolan Sekali di Kandang
Bola Indonesia 11 Januari 2026, 18:01
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52












