Chelsea Resmi Dapatkan Antonio Rudiger
Asad Arifin | 9 Juli 2017 22:23
Bola.net - - Chelsea akhirnya mendapatkan pemain baru di bursa transfer musim panas tahun 2017 ini. Pemain baru pertama yang diperkenalkan oleh The Blues adalah bek tangguh asal Jerman, Antonio Rudiger.
Rudiger didapatkan oleh Chelsea setelah mereka membayar 35 juta euro kepada klub Serie A, AS Roma. Jumlah dana tersebut masih bisa menjadi lebih mahal jika Rudiger mampu memenuhi beberapa klausul. Roma akan mendapatkan bonus ekstra senilai 4 juta euro.
Chelsea mengikat pemain berusia 24 tahun tersebut dengan kontrak berdurasi lima tahun. Rudiger akan memakai jersey dengan nomor punggung 2 selama berkiprah bersama klub asal London.
Saya merasa sangat hebat karena tidak setiap pemain memiliki kesempatan untuk bergabung dengan klub besar seperti ini. Saya melihat ke depan untuk berjumpa dengan rekan-rekan satu tim lainnya, kata Rudiger di rilis resmi Chelsea.
Saya sangat bangga bisa menjadi pemain Chelsea, tandasnya.
Transfer ke Chelsea sebenarnya sudah cukup lama terendus oleh media. Namun, realisasi transfer baru bisa terwujud pada Minggu (9/7). Pasalnya, selama ini Rudiger sibuk membela Jerman di Piala Konfederasi dan menjadi juara. Ia juga baru saja menyelesaikan masa liburannya.
Rudiger bergabung dengan Roma pada tahun 2015 lalu. Saat itu, Roma hanya membutuhkan 13 juta euro untuk bisa mendapatkan jasa Rudiger dari Vfb Stuttgart. Roma tentu saja untung besar dari hasil penjual tersebut.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pemain Timnas Portugal Ini Jadi Pembelian Pertama Michael Carrick di MU?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:17
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
Conte Puji Hojlund Setinggi Langit, Tapi Emosi Jiwa Soal Jadwal Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 12:11
-
Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
Liga Inggris 20 Januari 2026, 12:09
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Inter vs Arsenal: Jam Berapa Siaran Langsung UCL Laga Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:45
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
-
Prediksi Slavia Praha vs Barcelona 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 17:00
-
Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:45
-
Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
Liga Champions 20 Januari 2026, 16:26
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06






