Cole Palmer Belum Layak Disebut Pemain Terbaik Dunia, Apa Alasannya?
Aga Deta | 12 Oktober 2024 13:45
Bola.net - Cole Palmer menunjukkan performa gemilang bersama Chelsea. Meski begitu, William Gallas masih belum mau melabeli Palmer sebagai salah satu pemain terbaik dunia.
Palmer bergabung dengan Chelsea dari Manchester City pada musim panas 2023 lalu. The Blues menebus gelandang asal Inggris tersebut seharga 47 juta euro.
Setelah pindah ke Stamford Bridge, Palmer menunjukkan performa yang sangat mengesankan. Ia mampu mencetak 27 gol dan 15 assist dari 48 pertandingan.
Kini Palmer masih terus melanjutkan performa gemilangnya. Ia sudah mencatatkan enam gol dan lima assist dari sembilan pertandingan pada musim ini.
Belum Layak Disebut Pemain Terbaik

Menurut eks bek Chelsea Gallas, Palmer masih terlalu dini untuk disebut sebagai pemain terbaik dunia. Sebab, Palmer belum menjadi pemain inti di timnas Inggris.
“Kita tidak bisa membahas Cole Palmer sebagai pemain terbaik di dunia sampai ia menjadi pemain inti reguler untuk negaranya, ia belum menjadi pemain inti reguler untuk Inggris," kata Palmer kepada Prime Casino.
“Hal yang sama dikatakan tentang William Saliba yang menjadi pemain bertahan terbaik di dunia sebelum ia bermain untuk Prancis, untuk menjadi pemain terbaik di dunia Anda harus melakukannya untuk klub dan negara Anda.
Level Klub dan Internasional Berbeda

Gallas mengatakan bermain sepak bola di level klub dan internasional sangat berbeda. Karena itu, Palmer harus tampil baik di klub dan negaranya agar bisa disebut pemain terbaik dunia.
“Sepak bola klub dan sepak bola nasional sama sekali berbeda, ini kategori yang berbeda," lanjutnya.
"Agar Palmer menjadi yang terbaik di dunia, ia perlu melakukan apa yang ia lakukan untuk Chelsea dan untuk Inggris juga.”
Sumber: Prime Casino
Klasemen Premier League 2024/2025
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Charlton vs Chelsea: Rating Pemain The Blues usai Menang Telak di Piala FA
Liga Inggris 11 Januari 2026, 06:36
-
Man of the Match Charlton vs Chelsea: Tosin Adarabioyo
Liga Inggris 11 Januari 2026, 05:47
-
5 Pertanyaan yang Harus Dijawab Ole Gunnar Solskjaer dalam Wawancara Manajer Man Utd
Liga Inggris 10 Januari 2026, 23:00
-
Live Streaming Charlton vs Chelsea - Link Nonton FA Cup/Piala FA di Vidio
Liga Inggris 10 Januari 2026, 20:00
LATEST UPDATE
-
Daftar Lengkap Tim Lolos 32 Besar FA Cup 2025/2026
Liga Inggris 11 Januari 2026, 11:25
-
Rafael Leao Jadi Penyelamat Milan, Allegri Ungkap Perubahan Penting Sang Bintang
Liga Italia 11 Januari 2026, 10:55
-
Transfer Panas! Chelsea Siap Jual Palmer, Man United Siap Beli Dengan Dana Jumbo!
Liga Inggris 11 Januari 2026, 09:59
-
Manchester United Ketar-Ketir Ditinggal Pergi Bruno Fernandes
Liga Inggris 11 Januari 2026, 09:33
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 11 Januari 2026, 09:21
-
5 Pemain Kunci Barcelona untuk Kalahkan Real Madrid di Final Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 11 Januari 2026, 08:00
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52





