Frank Lampard Punya Satu Pesan Khusus untuk Fans Chelsea yang Tinggalkan Stadion Lebih Awal
Richard Andreas | 7 November 2019 14:30
Bola.net - Frank Lampard punya satu pesan khusus untuk fans Chelsea yang meninggalkan Stamford Bridge lebih awal pada duel panas kontra Ajax Amsterdam, Rabu (6/11/2019) dini hari WIB kemarin. Lampard mengaku tidak menyimpan rasa sakit hati apa pun.
Saat itu, rasanya wajar melihat sebagian besar fans The Blues meninggalkan stadion lebih awal. Chelsea tertinggal 1-3 di babak pertama, lalu memburuk jadi 1-4 di awal babak kedua. Saat inilah sejumlah fans mulai pergi.
Namun, mereka yang pergi ini dipastikan bakal menyesal. Chelsea mewujudkan salah satu comeback paling impresif dalam sejarah Liga Champions. Mereka menyamakan kedudukan jadi 4-4 lewat performa agresif yang begitu intens.
Bahkan skor sempat berubah jadi 5-4 untuk kemenangan Chelsea, tapi dianulir karena handball. Terlepas dari itu, atmosfer stadion benar-benar menggila. Mereka yang tersisa di Stamford Bridge bisa berpesta merayakan comeback impresif.
Baca selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Buru-Buru
Melihat sejumlah fans meninggalkan stadion tentu buruk bagi mental tim, mereka merasa tidak didukung. Namun, Lampard bisa memaklumi keputusan fans tersebut. Bahkan mungkin Ayah Lampard ada dalam rombongan itu.
"Salah satu dari mereka mungkin Ayah saya! Dia selalu meninggalkan stadion lebih awal untuk menghindari kemacetan, lalu pertandingan berubah arah, dan kami akan berdiskusi setelahnya," tutur Lampard kepada talkSPORT.
"Dengar, saya memahami keputusan sebagian besar orang ini, khususnya pada pertandingan tengah pekan di mana mereka mungkin harus bekerja."
Malam Spesial
Biar begitu, bagi fans yang tetap bertahan, mereka beruntung bisa menyaksikan malam spesial The Blues. Lampard bicara pada sejumlah temannya yang menyaksikan langsung, mereka mengaku puas dengan kegilaan Chelsea.
"Namun, bagi mereka yang bertahan - saya sudah bicara dengan sejumlah teman saya dan sejumlah fans - mereka pikir itu adalah malam spesial," lanjut Lampard.
"Saya hanya kecewa kami tidak mendapatkan gol ekstra. Ada satu gol yang dianulir, tapi setelah itu bahkan saya merasa kami terus mendorong dan seharusnya mendapatkan itu."
"Pada akhirnya, kami tidak beruntung gagal memenangkan laga ini," tandasnya.
Sumber: talkSPORT
Baca ini juga ya!
- Campur Aduk, Perasaan Skuad Chelsea Usai Comeback Impresif Atas Ajax Amsterdam
- Kepa Arrizabalaga tak Sendirian, Ini Lima Pemain yang Juga Pernah Cetak Gol Bunuh Diri Unik
- Chelsea Siap Sikut MU untuk Jadon Sancho
- Ketika Reece James Dianggap Mirip Dengan David Beckham
- Ketika Ajax Kena Triple Kill Lawan Chelsea dalam Tempo 60 Detik
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Transformasi Khephren Thuram: Dari Pemuda Naif Jadi 'Monster' Lini Tengah Juventus
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:58
-
Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:42
-
Chelsea vs Pafos FC: Estevao Willian Mengejar Rekor Mbappe, Reuni David Luiz
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:21
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
LATEST UPDATE
-
Kalahkan Inter dan Kunci 16 Besar UCL: Arsenal Kirim Pesan Kuat!
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:09
-
Siaran Langsung Liga Champions: Juventus vs Benfica, Kick Off Jam 03.00 WIB
Liga Champions 21 Januari 2026, 15:56
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
-
Menuju Piala Dunia 2026: Tiga Aturan Baru Disiapkan, VAR dan Timewasting Jadi Fokus
Piala Dunia 21 Januari 2026, 14:02
-
Transformasi Khephren Thuram: Dari Pemuda Naif Jadi 'Monster' Lini Tengah Juventus
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:58
-
Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:42
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06





