Giroud Ungkap Masalah Utama Arsenal Saat Ini: Bukan Arteta
Aga Deta | 13 Oktober 2021 11:16
Bola.net - Olivier Giroud mengungkapkan permasalahan yang dialami mantan timnya Arsenal saat ini. Menurut pemain AC Milan itu, The Gunners sulit untuk berada di papan atas karena rival-rivalnya mengeluarkan lebih banyak uang.
Arsenal memulai musim ini dengan hasil yang buruk. Tim asuhan Mikel Arteta tersebut menderita tiga kekalahan beruntun di Premier League.
Beruntung, Arsenal pada akhirnya mampu bangkit. Pierre-Emerick Aubameyang dan kolega sudah tak terkalahkan dalam empat pertandingan terakhirnya.
Arsenal sekarang merangkak ke peringkat ke-11 di klasemen Premier League. The Gunners hanya berjarak empat poin dari posisi empat besar.
Empat Besar
Saat ditanya butuh berapa lama Arsenal bisa kembali ke posisi empat besar, Giroud tak bisa menjawab secara pasti. Tapi, uang juga memainkan peran besar akan hal itu.
"Itu pertanyaan yang bagus. Saya pikir Mikel Arteta punya waktu untuk kembali ke empat besar," kata Giroud kepada talkSPORT.
"Tapi terkadang masalahnya adalah uang juga memainkan peran besar dalam kesuksesan."
Rival Datangkan Pemain Kelas Dunia
Arsenal sebenarnya menghabiskan 145 juta pounds pada bursa transfer musim panas lalu untuk merekrut enam pemain baru. Tapi yang dipermasalahkan Giroud adalah rival-rivalnya menghabiskan uang banyak di bursa transfer untuk mendatangkan pemain kelas dunia.
“Ketika Anda melihat Chelsea setelah memenangkan Liga Champions, mereka menghabiskan lebih dari 80 juta punds untuk Romelu Lukaku, untuk memperkuat lini depan dan setelah menghabiskan jutaan di tahun sebelumnya," lanjutnya.
Masalah Arsenal
Giroud percaya kurangnya pengeluaran di bursa transfer menjadi masalah besar bagi Mikel Arteta di Arsenal.
“Saya pikir uang memainkan peran besar tetapi itulah masalahnya dengan Arsenal. Mungkin mereka tidak menggelontorkan uang sebanyak lawan mereka,” pungkasnya.
Klasemen Premier League
Sumber: talkSPORT
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gercep, MU Lagi Nego Tipis-tipis dengan Pelatih asal Italia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:52
-
Arsenal Tikung Manchester United untuk Bek Tangguh Inter Milan Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:41
-
AS Roma Pastikan Batal Rekrut Joshua Zirkzee dari MU
Liga Italia 20 Januari 2026, 15:30
-
Pemain Timnas Portugal Ini Jadi Pembelian Pertama Michael Carrick di MU?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:17
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Real Madrid vs Monaco: Live SCTV, Mengenang Drama 2004 di Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:08
-
Tempat Menonton Bodo/Glimt vs Man City: Live SCTV dan Streaming di Vidio
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:00
-
Tempat Menonton Inter vs Arsenal: Jam Berapa Siaran Langsung UCL Laga Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:45
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
-
Prediksi Slavia Praha vs Barcelona 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 17:00
-
Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:45
-
Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
Liga Champions 20 Januari 2026, 16:26
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06









