Jadwal Siaran Langsung BRI Liga 1 di Indosiar Hari Ini, Minggu 7 Agustus 2022
Serafin Unus Pasi | 7 Agustus 2022 14:23
Bola.net - Jadwal siaran langsung BRI Liga 1 2022/23 di Indosiar, hari ini Minggu 7 Agustus 2022. Bolaneters bisa menyaksikan dua laga seru, yaitu Borneo FC vs Persib Bandung dan Bhayangkara FC vs Persebaya Surabaya di Indosiar.
Persib masih berusaha meraih kemenangan pertamanya musim ini. Sementara itu, Borneo ingin bangkit usai mengalami antiklimaks di laga sebelumnya.
Persib masih tanpa kemenangan. Setelah bermain imbang 2-2 dengan tuan rumah Bhayangkara FC, mereka kalah 1-3 menjamu Madura United. Tiga gol Persib sejauh ini dicetak oleh Rachmat Irianto, Frets Butuan, dan David Da Silva.
Di lain pihak, Borneo FC mengawali kiprahnya musim ini dengan sempurna. Menjamu Arema FC di pekan pertama, mereka menang 3-0 lewat dua gol Ahmad Nur Hardianto dan satu gol M Sihran. Namun, setelah itu, satu gol Ahmad Nur Hardianto tak cukup untuk menghindarkan mereka dari kekalahan 1-3 di kandang Barito Putera.
Duel Sengit
Bhayangkara FC masih mencari kemenangan pertamanya. Sementara itu, Persebaya bertekad melanjutkan tren positif usai menang di pekan kedua.
Bhayangkara FC melalui dua laga pertamanya musim ini dengan dua hasil imbang. Gol-gol Yousseff Ezzejjari dan Sani Rizki memberi Bhayangkara FC hasil 2-2 saat menjamu Persib Bandung di pekan perdana. Setelah itu, Bhayangkara FC bermain 1-1 di kandang Persik Kediri, di mana Yousseff Ezzejjari kembali mencetak satu gol untuk timnya.
Di lain pihak, kekalahan 0-1 di kandang Persikabo 1973 sukses ditebus Persebaya dengan kemenangan 2-0 atas sang tamu Persita Tangerang. Gol-gol Persebaya dalam laga itu dicetak oleh Sho Yamamoto dan Rizky Ridho.
Bhayangkara FC dan Persebaya sebelumnya bertemu di Piala Presiden 2022 kemarin. Pertemuan mereka kala itu berkesudahan imbang 1-1.
Simak jadwal BRI Liga 1 2022/23 Hari ini di bawah ya.
Minggu, 7 Agustus 2022
- 16:00 WIB: Borneo FC vs Persib Bandung (Indosiar)
- 18:15 WIB: Persikabo 1973 vs Persis Solo (Vidio)
- 20:30 WIB: Persita Tangerang vs Dewa United FC (Vidio)
- 20:30 WIB: Bhayangkara FC vs Persebaya Surabaya (Indosiar)
Hasil Pekan Ketiga BRI Liga 1 2022/23
- Bali United 3-2 RANS Cilegon FC
- PSM Makassar 1-1 Persija Jakarta
- Arema FC 0-0 PSS Sleman
- PSIS Semarang 2-1 Barito Putera
- Madura United 1-0 Persik Kediri
Klasemen Sementara BRI Liga 1 2022/23
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Alfeandra Dewangga Siap Bawa Persib Cetak Sejarah Juara 3 Kali Berturut-turut
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 12:30
-
Bara Api di Old Trafford: Tensi Tinggi Roy Keane dengan Istri Michael Carrick
Liga Inggris 19 Januari 2026, 22:24
-
Jadwal Persib Bandung di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 20:22
-
Di Bawah Thom Haye, Seberapa Mahal Nilai Layvin Kurzawa Dibanding Skuad Persib?
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 17:55
LATEST UPDATE
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
-
Real Madrid vs Monaco: Statistik Gol Mbappe Jadi Ancaman Nyata buat Mantan Klubnya
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:04
-
Villarreal vs Ajax: Jaminan Gol dalam Laga yang Berpotensi Berjalan Terbuka
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:55
-
Prediksi Galatasaray vs Atletico Madrid 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:49
-
Copenhagen vs Napoli: Panggung Istimewa bagi Rasmus Hojlund
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:17
-
Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 20:14
-
Madrid vs Monaco: Ujian Arbeloa, Reuni Mbappe, dan Angkernya Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:00
-
Sporting vs PSG: Tamu yang Sangat Berbahaya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:58
-
Inter vs Arsenal: Catatan Historis Nerazzurri Berada dalam Ancaman
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:47
-
Tottenham vs Dortmund: Catatan 23 Laga Kandang Eropa Tanpa Kalah Jadi Modal Spurs
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:36
-
Bodo/Glimt vs Man City: Panggung sang Predator Gol di Tanah Kelahirannya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06




