Kai Havertz Cedera Lutut, Arsenal Dihadapkan pada 3 Masalah Jelang Duel Kontra Leeds United
Asad Arifin | 20 Agustus 2025 19:17
Bola.net - Arsenal mendapat kabar kurang menggembirakan menjelang laga kandang pertama mereka di Premier League 2025/2026 melawan Leeds United. Penyerang asal Jerman, Kai Havertz, dikabarkan mengalami cedera lutut dan diperkirakan harus menepi dalam waktu cukup lama.
Havertz sebelumnya tampil saat Arsenal mengalahkan Manchester United 1-0 pada pekan perdana Premier League. Namun, setelah pertandingan itu, kondisinya justru dikabarkan semakin memburuk.
The Athletic melaporkan bahwa Havertz tengah menjalani pemeriksaan medis lanjutan untuk memastikan tingkat keparahan cederanya. Saat ini, belum ada kepastian mengenai berapa lama ia akan absen.
Kehilangan Havertz tentu menjadi kerugian besar bagi Mikel Arteta. Pemain berusia 26 tahun tersebut merupakan salah satu pilar penting dalam skema serangan Arsenal.
Masih dari laporan yang sama, tidak menutup kemungkinan Arsenal kembali aktif di bursa transfer untuk mencari solusi apabila Havertz harus menepi cukup lama.
Tiga Kekhawatiran Arsenal
Selain Havertz, kondisi dua pemain lain juga menjadi perhatian serius: Ben White dan Mads Bidstrup Norgaard.
Ben White tampil sebagai starter saat menghadapi Manchester United, tetapi harus ditarik keluar pada menit ke-71 karena cedera. Walau masih bisa berjalan sendiri meninggalkan lapangan dan menyapa para penggemar, kondisinya tetap dalam pengawasan tim medis.
Sementara itu, Mads Bidstrup Norgaard sudah dipastikan absen akibat cedera yang dialaminya. Arteta pun mengonfirmasi hal tersebut setelah laga di Old Trafford.
Dengan tiga pemain yang terancam tidak bisa tampil, Arsenal jelas menghadapi situasi sulit. Tim membutuhkan skuad yang benar-benar fit ketika menjamu Leeds United di Emirates Stadium pada Sabtu (23/8/2025) pukul 17.30 WIB.
Fokus Mikel Arteta Bersama Arsenal
Arteta sendiri telah memimpin sesi latihan terbuka di Emirates pada Rabu pagi. Meski suasana latihan terlihat positif, absennya Havertz, White, dan Norgaard membuat manajer asal Spanyol itu harus memutar strategi.
Arsenal tentu berharap kemenangan atas Manchester United bisa menjadi modal berharga untuk melanjutkan tren positif saat berjumpa Leeds. Namun, dengan kondisi tiga pemain inti yang bermasalah, The Gunners dituntut berhati-hati agar langkah mereka di awal musim tidak terganggu.
Klasemen Premier League 2025/2026
Baca Ini Juga:
- Cerita Hubungan Ferguson dengan Wilfried Zaha di Manchester United
- Legenda Sendiri Pesimis: Kurang Yakin Liverpool Bisa Juara Lagi
- Tak Ada Kata Puas Dalam Kamus Mohamed Salah
- Mohamed Salah Ukir Sejarah di Inggris, Ungkap Rahasia di Balik Suksesnya Raih 3 Trofi PFA
- Login! Newcastle Putuskan Kejar Bintang Manchester United Ini
- Nggak Salah nih? Mohamed Salah Jagokan Arsenal Akhiri Kutukan 21 Tahun di Premier League
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Data Fakta Arsenal vs Bayern Munchen: Benteng Baja The Gunners Diuji Mesin Gol Jerman!
Liga Champions 25 November 2025, 15:44
-
Chido Obi Menghilang dari Skuad Senior Manchester United, Ini Kata Ruben Amorim
Liga Inggris 25 November 2025, 15:14
-
Bocoran Fabrizio Romano: Tidak Hanya Satu, MU Bakal Beli Dua Gelandang!
Liga Inggris 25 November 2025, 14:30
-
Liverpool Diam-Diam Gaspol! Negosiasi Transfer Antoine Semenyo Kabarnya Sudah Digelar
Liga Inggris 25 November 2025, 14:12
LATEST UPDATE
-
Sukses 'Matikan' Lamine Yamal, Marc Cucurella Pilih Merendah
Liga Champions 26 November 2025, 10:46
-
Bawa Pulang Tiga Poin dari Kandang Bodo/Glimt, Bos Juventus Super Hepi!
Liga Champions 26 November 2025, 10:21
-
Enzo Maresca Girang Chelsea Bekuk Barcelona: Ini Kemenangan yang Penting!
Liga Champions 26 November 2025, 10:11
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 26-27 November 2025
Liga Champions 26 November 2025, 09:58
-
Napoli 2-0 Qarabag: Magis McTominay!
Liga Champions 26 November 2025, 09:48
-
FIFA Rilis Pembagian Pot Undian Piala Dunia 2026: Tuan Rumah Auto Masuk Pot 1
Piala Dunia 26 November 2025, 09:09
-
Setelah City Tumbang di Etihad, Guardiola: Saya Bertanggung Jawab
Liga Inggris 26 November 2025, 09:03
-
Usai Dibantai Chelsea, Hansi Flick Janjikan Barcelona yang Lebih Baik
Liga Champions 26 November 2025, 08:58
LATEST EDITORIAL
-
10 Pemain dengan Assist Terbanyak dalam Sejarah Sepak Bola: Messi Jauh Ungguli Ronaldo
Editorial 25 November 2025, 20:18
-
6 Pemain yang Pernah Membela Chelsea dan Barcelona
Editorial 25 November 2025, 17:33
-
4 Alasan Arsenal Kini Diunggulkan Juara Premier League
Editorial 24 November 2025, 22:39
-
3 Pemain yang Bisa Dikorbankan Manchester United Demi Mendapatkan Joao Gomes
Editorial 24 November 2025, 22:24
-
5 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool untuk Menyelamatkan Karier Arne Slot
Editorial 24 November 2025, 22:04






