Ketika Kapten Copenhagen Berterima Kasih ke Solskjaer Karena Bangkitkan Manchester United
Afdholud Dzikry | 11 Agustus 2020 12:35
Bola.net - Manchester United sedang berada dalam performa yang menanjak akhir-akhir ini. Terbaru, The Red Devils mampu menembus semifinal Liga Europa 2019-2020 usai menundukkan perlawanan FC Copenhagen.
Pada pertandingan di RheinEnergie Stadion, Jerman, Selasa (11/8/2020) dini hari tadi WIB, Manchester United mendapatkan perlawanan sengit. Terima kasih kepada Bruno Fernandes yang mencetak satu-satunya gol lewat titik penalti di babak perpanjangan waktu.
Satu gol dari Bruno itu sudah cukup untuk membawa Manchester United lolos ke semifinal Liga Europa.
Sukses itu banyak disebut sebagai bukti bahwa Manchester United dalam tren tepat untuk bangkit. Dan satu nama yang dinilai paling berjasa adalah Ole Gunnar Solskjaer, sang pelatih.
Bahkan kehadiran Solskjaer dan kesuksesannya membangkitkan Manchester United ini mendapatkan pengakuan dari kapten Copenhagen, Zeca. Hal itu terlihat dalam sebuah cuplikan obrolan antara Zeca, Solskjaer, dan Bruno Fernandes seusai pertandingan.
Zeca: Terima Kasih Solskjaer
Seusai pertandingan Manchester United vs Copenhagen, Zeca terlihat mengobrol dengan Bruno Fernandes. Tak lama kemudian Solskjaer datang mendekati keduanya.
Nah, di momen ketika bersalaman tersebut Zeca mengucapkan terima kasih. "Terima kasih banyak untuk segala sesuatu yang sudah kamu lakukan di Manchester (United)" ucapnya sembari berjalan beriringan ke pinggir lapangan.
Tak menyangka mendapatkan ucapan terima kasih dari kapten Copenhagen, Solskjaer pun membalas: "Kami mencoba bangkit. Dia (Bruno) membantu, dia banyak membantu," balasnya seraya menunjuk Bruno yang berada di sebelahnya.
Sontak saja obrolan tersebut mendapatkan banyak reaksi dari netizen. Seperti apa? Simak di bawah ini.
Reaksi Netizen: Ternyata Zeca Memang Fans Manchester United
"Kapten Copenhagen mengakui bahwa dia seorang penggemar Manchester United jelang perempat final Liga Europa."
Reaksi Netizen: Kayaknya Dia Fans MU deh?
Reaksi Netizen: Namanya juga Cinta, Mau Gimana Lagi?
Reaksi Netizen: Beri Zeca Hadiah Tur ke Old Trafford
Reaksi Netizen: Bikin Baper Aja deh...
Reaksi Netizen: Semoga Zeca Gabung MU Suatu Hari Nanti
Reaksi Netizen: Zeca Memang Sosok Keren
Reaksi Netizen: Zeca Memang Fan Sejati MU, Andai Saja Ada Leg 2
Highlights MU vs Copenhagen
Baca Juga Artikel Ini ya Bolaneters
- Puji-Pujian untuk Anthony Martial, yang Terbaik Meski Tanpa Gol
- Prediksi Wolverhampton vs Sevilla 12 Agustus 2020
- 5 Pelajaran dari Laga Manchester United vs Copenhagen: Kiper Lawan Buat MU Frustrasi
- Ditolak Dortmund, Apakah Manchester United Menyerah Kejar Jadon Sancho?
- Gertak Sambal ala Dortmund Soal Status Sancho, Ingin Kuras Dompet Man United?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
-
Lawan Arsenal, Inter Kebobolan Tiga Gol Terlalu Mudah
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:36
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Newcastle vs PSV - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Marseille vs Liverpool - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Juventus vs Benfica - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Chelsea vs Pafos - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Slavia Praha vs Barcelona - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Atalanta vs Athletic Club - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
BRI Super League: Begini Kesiapan Persib Jelang Lawan PSBS Biak pada Pekan ke-18
Bola Indonesia 21 Januari 2026, 19:37
-
Bicara Hati ke Hati, Cara Intim Duo Yamaha Bangun Chemistry Jelang MotoGP 2026
Otomotif 21 Januari 2026, 18:54
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06









