Kieran Trippier Akui Sempat Nyaris Gabung Manchester United
Serafin Unus Pasi | 27 Januari 2022 19:40
Bola.net - Bek Newcastle, Kieran Trippier membuka tabir terkait gosipnya yang diincar Manchester United. Trippier membenarkan bahwa dirinya sebenarnya nyaris pindah ke Old Trafford di musim panas kemarin.
Di musim panas tahun lalu, Manchester United santer digosipkan mencari bek kanan baru. Ole Gunnar Solskjaer pada saat itu mencari sosok yang bisa jadi pesaing Aaron Wan-Bissaka di sisi kanan pertahanan mereka.
Nama Kieran Trippier intens dikaitkan dengan Manchester United. Namun hingga bursa transfer musim panas ditutup, transfer itu tidak jadi kenyataan.
Ketika ditanya mengenai rumor itu, Trippier membenarkannya. "Ya, setelah Euro, Man United sangat tertarik kepada saya," buka Trippier kepada The Athletic.
Baca komentar lengkap eks Atletico Madrid itu di bawah ini.
Memang Ingin Direkrut
Trippier membenarkan bahwa Manchester United sempat menghubunginya. Mereka menawarkannya kesempatan untuk kembali ke Inggris.
Trippier menyebut bahwa sudah ada negosiasi antara kedua pihak. Namun berakhir gagal.
"Saya harus berhati-hati dalam membicarakan ini karena saya tidak mau kena masalah, namun memang United tertarik pada saya. Kami sempat berbicara satu sama lain,"
MU Mundur
Trippier menyebut bahwa di tengah negosiasi, Manchester United memutuskan mundur. Mereka tidak mau menebus klausul rilis yang ditetapkan Atletico.
Trippier bisa memaklumi keputusan MU itu. Karena mahar yang diminta mantan timnya itu sangat besar.
"Atletico Madrid pada saat itu bersikukuh hanya mau melepaskan saya sesuau klausul rilis saya. Saya bisa memahami kenapa MU tidak melanjutkan transfer ini, karena harga itu terlalu mahal untuk pemain 30 tahun seperti saya," ujarnya.
Kembali ke Inggris
Meski gagal di musim panas kemarin, Trippier berhasil kembali ke Inggris. Newcastle jadi klub yang memboyongnya ke Inggris.
The Magpies berani mengeluarkan uang untuk merekrut Trippier. The Magpies membayar sekitar 25 juta Euro untuk mendapatkan jasanya.
Klasemen Premier League
(The Athletic)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Susul Zirkzee, Pemain MU ini Juga Bakal Cabut di Januari 2026
Liga Inggris 1 Januari 2026, 11:06
-
Gak Balik ke MU! Napoli Putuskan Permanenkan Jasa Rasmus Hojlund
Liga Inggris 1 Januari 2026, 09:50
-
Manchester United Siap Lepas Joshua Zirkzee ke AS Roma, Tapi Ada Syaratnya!
Liga Inggris 1 Januari 2026, 09:10
-
Jadwal Premier League Malam Ini: Liverpool dan Man City Tanding
Liga Inggris 1 Januari 2026, 08:41
-
Prediksi Sunderland vs Man City 2 Januari 2026
Liga Inggris 1 Januari 2026, 03:00
LATEST UPDATE
-
Susul Zirkzee, Pemain MU ini Juga Bakal Cabut di Januari 2026
Liga Inggris 1 Januari 2026, 11:06
-
Gak Balik ke MU! Napoli Putuskan Permanenkan Jasa Rasmus Hojlund
Liga Inggris 1 Januari 2026, 09:50
-
Manchester United Siap Lepas Joshua Zirkzee ke AS Roma, Tapi Ada Syaratnya!
Liga Inggris 1 Januari 2026, 09:10
-
Jadwal Premier League Malam Ini: Liverpool dan Man City Tanding
Liga Inggris 1 Januari 2026, 08:41
-
Daftar Lengkap Tim Lolos ke Babak 16 Besar Piala Afrika 2025
Bola Dunia Lainnya 1 Januari 2026, 08:29
-
Prediksi Sunderland vs Man City 2 Januari 2026
Liga Inggris 1 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Liverpool vs Leeds United 2 Januari 2026
Liga Inggris 1 Januari 2026, 00:30
-
Mohamed Salah Bertahan di Liverpool Usai Rumor Kepindahan ke Arab Saudi Meredup
Liga Inggris 31 Desember 2025, 23:39
-
Cristiano Ronaldo Siapkan 'Istana' Rp600 Miliar di Portugal untuk Masa Pensiun
Bolatainment 31 Desember 2025, 23:30
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43
-
3 Pemain yang Bisa Cabut dari Arsenal pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 29 Desember 2025, 14:13
-
5 Transfer Manchester United yang Bisa Terealisasi di Januari 2026
Editorial 29 Desember 2025, 13:59





