Kombinasi Pogba x Fernandes Bisa Buat Lawan-Lawan MU Mati Kutu
Serafin Unus Pasi | 3 Juni 2020 20:00
Bola.net - Mantan penyerang Manchester United, Dimitar Berbatov mengaku antusias melihat kembalinya Paul Pogba. Ia menilai Pogba dan Bruno Fernandes bisa membuat MU menjadi tim yang sangat mematikan di sisa musim ini.
Seperti yang sudah diketahui, Premier League akan segera digulirkan kembali. Kompetisi kasta teratas Sepakbola Inggris itu akan kembali beraksi pada tanggal 17 Juni mendatang.
Manchester United berada dalam kondisi yang prima jelang digelarnya kembali EPL. Sejumlah pemain mereka yang cedera kini sudah pulih kembali termasuk gelandang andalan mereka, Paul Pogba.
Berbatov mengaku antusias melihat kembalinya Pogba di skuat MU setelah ini. "United mendapatkan keuntungan yang besar dengan kembalinya Paul Pogba. Dia adalah kabar baik untuk tim ini," beber Berbatov kepada Betfair.
Baca komentar lengkap penyerang asal Bulgaria tersebut di bawah ini.
Sedikit Beresiko
Berbatov mengakui bahwa Solskjaer harus berhati-hati dalam mengintegrasikan Pogba dalam skuat MU lagi. Pasalnya sang gelandang mengalami banyak cedera musim ini dan jika salah langkah cedera itu bisa kumat lagi.
"Situasinya cukup berbahaya karena dia [Pogba] sudah lama tidak ebrmain. Jadi semoga ia sudah mempersiapkan diri dengan sebaik mungkin dan bisa bermain di level 100%. Namun apakah ia akan langsung menjadi starter? Saya tidak terlalu yakin."
"Pulih dari cedera lama mungkin akan memberikan dampak jika ia langsung menjadi starter. Menarik ditunggu apakah Solskjaer langsung memasukkan namanya ke daftar starter. Saya yakin Ole akan bertanya kepada Pogba bagaimana perasaannya, dan jika ia siap maka ia akan bermain."
Kombinasi Maut
Lebih lanjut, Berbatov menilai bahwa kembalinya Pogba ini bisa memberikan dampak yang besar bagi MU. Ia menilai sang gelandang akan menciptakan kerjasama yang ciamik dengan playmaker baru Setan Merah, Bruno Fernandes.
"Kita akan melihat untuk pertama kalinya Fernandes dan Pogba bermain bersama, dan akan sangat menarik untuk melihat apakah mereka bisa bekerja sama dengan baik. Mereka mungkin sudah mulai saling mengenal di sesi latihan, namun kondisinya akan berbeda jauh saat pertandingan yang sesungguhnya."
"Kombinasi keduanya bisa menjadi kombinasi yang luar biasa dan kembalinya Pogba menjadi tambahan yang bagus untuk United. Memang satu pemain tidak menentukan seperti apa kualitas sebuah tim, namun ketika anda memiliki pemain yang sangat berkualitas dan percaya diri, maka ia bisa memberikan bantuan yang besar untuk tim ini meraih kesuksesan." ia menandaskan.
Laga Berikutnya
Manchester United sudah ditunggu sebuah partai berat saat Premier League dimulai.
Setan Merah akan bertandang ke London Utara untuk menghadapi Tottenham Hotspur.
(Betfair)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Juventus vs Benfica 22 Januari 2026, Streaming UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:59
-
Kalahkan Inter dan Kunci 16 Besar UCL: Arsenal Kirim Pesan Kuat!
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:09
-
Siaran Langsung Liga Champions: Juventus vs Benfica, Kick Off Jam 03.00 WIB
Liga Champions 21 Januari 2026, 15:56
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
















