Lampard Mulai Khawatir dengan Rekor Kandang Chelsea
Serafin Unus Pasi | 23 September 2019 21:40
Bola.net - Sebuah kekhawatiran diungkapkan oleh Frank Lampard. Pelatih Chelsea itu mengaku cemas karena timnya belum memenangkan satu pertandingan pun di Stamford Bridge musim ini.
Pada akhir pekan kemarin, Chelsea menelan kekalahan saat berhadapan dengan Liverpool. Mereka harus tumbang dengan skor 2-1 di Stamford Bridge.
Kekalahan itu membuat Chelsea belum pernah menang di Stamford Bridge musim ini. Dari total empat laga yang mereka mainkan, mereka meraih tiga hasil imbang dan satu kekalahan.
Lampard mengaku mulai cemas melihat rekor kandang Chelsea ini. "Situasi ini tentu menjadi kekhawatiran bagi kami dan kami ingin menang di kandang," beber Lampard yang dikutip Goal International.
Baca komentar lengkap sang pelatih di bawah ini.
Segera Datang
Lampard berjanji akan membuat anak asuhnya bekerja lebih keras agar timnya segera meraih kemenangan di kandang.
Ia menyebut kemenangan di kandang itu akan membuat timnya semakin pede untuk mengarungi setiap pertandingan yang mereka hadapi.
"Kemenangan di kandang akan segera datang, dan kami berharap kemenangan itu benar-benar segera datang karena itu bakal memberikan kepercayaan diri bagi tim ini."
Benahi Pertahanan
Lampard juga percaya bahwa salah satu kunci untuk meraih kemenangan di kandang adalah dengan bertahan dengan lebih baik.
"Kami harus bekerja dengan konsisten karena sangat sulit mereplika sebuah momen yang ada di pertandingan, namun kami harus bekerja keras di sesi latihan."
"Kami harus membuat clean sheet dan itu sangat penting, karena kami tidak bisa terus mencetak gol lebih banyak daripada tim lawan setiap minggu, terutama ketika menghadapi tim seperti Liverpool." tandaasnya.
Laga Berikutnya
Chelsea akan melakoni partai Carabao Cup di tengah pekan nanti.
Lawan yang akan mereka hadapi nanti adalah Grimsby Town yang saat ini bermain di kasta keempat Inggris.
(Goal International)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
-
Prediksi Chelsea vs Pafos 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
LATEST UPDATE
-
Bayangan Starting XI Timnas Indonesia di FIFA Series 2026: Ujian Awal John Herdman
Tim Nasional 21 Januari 2026, 20:56
-
Seri Ketiga Proliga 2026: Bandung bjb Tandamata Bidik Sapu Bersih di Rumah Sendiri
Voli 21 Januari 2026, 20:45
-
Live Streaming Newcastle vs PSV - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Marseille vs Liverpool - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Juventus vs Benfica - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Chelsea vs Pafos - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Slavia Praha vs Barcelona - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Atalanta vs Athletic Club - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
BRI Super League: Begini Kesiapan Persib Jelang Lawan PSBS Biak pada Pekan ke-18
Bola Indonesia 21 Januari 2026, 19:37
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06









