Liverpool Bisa Bernafas Lega! MU Tidak Ikut Kejar Antoine Semenyo
Serafin Unus Pasi | 20 November 2025 10:26
Bola.net - Ada kabar baik datang bagi Liverpool. Jalan klub Premier League itu untuk mendatangkan jasa Antoine Semenyo semakin lapang karena Manchester United tidak berburu sang winger di tahun 2026 nanti.
Beberapa hari terakhir, ramai diberitakan bahwa Liverpool akan mencoba merekrut Antoine Semenyo. Winger Bournemouth itu dilaporkan jadi incaran Liverpool sebagai suksesor Mohamed Salah di lini serang mereka.
Namun Liverpool dikabarkan memiliki beberapa pesaing untuk mendapatkan jasa sang winger. Salah satunya adalah rival mereka, Manchester United yang dirumorkan berminat untuk menggunakan jasa sang winger.
Namun Fabrizio Romano melaporkan bahwa Liverpool bisa bernafas lega. Pasalnya Setan Merah tidak mengejar jasa Semenyo di tahun 2026 nanti.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Stok Winger MU Memadai

Menurut laporan tersebut, Manchester United tidak berencana untuk merekrut winger baru di tahun 2026 nanti. Karena stok mereka untuk posisi itu sudah memadai.
Di sisi lain, MU dikabarkan punya prioritas lain di tahun 2026 mendatang. Mereka lebih memilih untuk berburu gelandang baru, karena mereka kekurangan personil di posisi tersebut.
Itulah mengapa MU akan memfokuskan dana belanja mereka untuk memboyong gelandang baru alih-alih mencoba merekrut Semenyo di tahun 2026 mendatang.
Semenyo Punya Klausul Rilis yang Bisa Ditebus

Liverpool sendiri berpotensi besar untuk mendapatkan jasa Semenyo. Pasalnya Bournemouth tidak punya kuasa untuk menghalangi kepergian sang winger.
Dalam kontraknya di The Cherries, Semenyo memiliki klausul rilis. Jika ada klub yang membayar sekitar 65 juta pounds, maka ia bisa meninggalkan Dean Court.
Liverpool dikabarkan siap untuk membayar klausul rilis itu di tahun 2026 nanti. Jadi mereka akan mengupayakan agar sang winger jadi bagian dari tim mereka.
Penampilan Impresif Semenyo

Tidak heran jika Liverpool benar-benar kesengsem dengan jasa Semenyo. Dua musim terakhir, sang winger tampil impresif di lini serang The Cherries.
Musim ini saja, ia hanya kalah dari Erling Haaland dan Igor Thiago dalam urusan gol di Premier League. Itulah mengapa Liverpool ingin menjadikannya bagian dari lini serang mereka.
Klasemen Premier League
Sumber: Fabrizio Romano
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Daftar Lengkap Tim Lolos 32 Besar FA Cup 2025/2026
Liga Inggris 11 Januari 2026, 11:25
-
Rafael Leao Jadi Penyelamat Milan, Allegri Ungkap Perubahan Penting Sang Bintang
Liga Italia 11 Januari 2026, 10:55
LATEST UPDATE
-
Hasil Portsmouth vs Arsenal: Gabriel Martinelli Hattrick, The Gunners Menang 4-1
Liga Inggris 11 Januari 2026, 22:53
-
Live Streaming Inter vs Napoli - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 11 Januari 2026, 19:45
-
Rekor Persib Bandung: 100 Persen Menang dan Hanya Kebobolan Sekali di Kandang
Bola Indonesia 11 Januari 2026, 18:01
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52













