Pembelaan untuk Rasmus Hojlund dari Striker Legendaris MU: Bukan Dia yang Bapuk, tapi Timnya
Ari Prayoga | 20 Juni 2025 15:47
Bola.net - Teddy Sheringham, legenda Manchester United, memberikan pandangannya mengenai performa Rasmus Hojlund yang dinilai belum memenuhi harapan bersama Setan Merah.
Meski hanya mencetak 10 gol sepanjang musim lalu, Sheringham yakin striker muda asal Denmark itu sebenarnya punya kualitas bagus—hanya saja, kurang mendapatkan dukungan optimal dari rekan-rekannya.
Dalam wawancara dengan Sky Bet, Sheringham menyebut Hojlund sebagai 'striker yang bagus', tetapi terhambat oleh sistem permainan Manchester United yang dinilainya tidak efektif dalam menciptakan peluang.
"Kami sudah membicarakan Hojlund selama dua tahun terakhir," ujar Sheringham.
"Menurut saya, dia striker yang kompeten, tapi di United, dia jarang mendapat umpan yang memadai."
Masalah Sistem Permainan Manchester United
Sheringham menilai, gaya bermain United yang mengandalkan dua sayap murni tanpa dukungan gelandang serang yang solid membuat Hojlund sering kesepian di lini depan.
Hanya Bruno Fernandes yang dianggap aktif membantu serangan, tetapi itu saja tidak cukup untuk memaksimalkan potensi Hojlund.
"Bagi seorang striker, segalanya tergantung pada kualitas umpan. Sayangnya, Hojlund hampir tidak mendapat itu," jelasnya.
"Sulit membayangkan striker mana pun yang bisa mencetak banyak gol dalam situasi seperti ini. Bahkan Didier Drogba sekalipun akan kesulitan tanpa dukungan yang memadai."
Hojlund Masih Muda dan Butuh Waktu
Sheringham juga menekankan bahwa Hojlund masih sangat muda dan baru beradaptasi dengan Premier League—liga yang terkenal dengan fisik dan intensitas tinggi.
"Pindah ke negara baru, bermain di liga terberat di dunia, lalu langsung dituntut untuk langsung bersinar—itu bukan hal mudah," tambahnya.
"Dia masih dalam proses belajar, sayangnya lingkungan di sekitarnya tidak cukup mendukung perkembangannya."
Sumber: Sky Bet
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Arsenal Krisis Gol: Penyerang Tumpul dan Tak Mampu Cetak Gol dari Open Play
Liga Inggris 27 Januari 2026, 21:32
-
Manchester United Siapkan Tur Pramusim ke Skandinavia, Pertama dalam Hampir 30 Tahun
Liga Inggris 27 Januari 2026, 20:05
-
Kritik Wasit Pep Guardiola Dinilai Tak Logis, Ini Rangkaian Faktanya
Liga Inggris 27 Januari 2026, 19:14
LATEST UPDATE
-
Casemiro Bidik Piala Dunia 2026, Performa di Man United Jadi Kunci
Liga Inggris 27 Januari 2026, 22:50
-
Barcelona Dicampakkan Dro Fernandez, Presiden Klub Bahkan Dibuat Terkejut
Liga Spanyol 27 Januari 2026, 22:17
-
John Herdman Blak-blakan Alasannya Mengunjungi Latihan Persija, Pantau Pemain Muda
Tim Nasional 27 Januari 2026, 22:11
-
Prediksi Athletic Bilbao vs Sporting Lisbon, 29 Januari 2026
Liga Champions 27 Januari 2026, 21:52
-
Arsenal Krisis Gol: Penyerang Tumpul dan Tak Mampu Cetak Gol dari Open Play
Liga Inggris 27 Januari 2026, 21:32
-
Klasemen Grup A AFC Futsal Asian Cup 2026: Timnas Indonesia Peringkat Berapa?
Tim Nasional 27 Januari 2026, 21:00
-
Endrick: Kebangkitan Sang Penyerang, Dua Laga, Tiga Gol, Satu Assist di Lyon
Liga Eropa Lain 27 Januari 2026, 20:56
-
Manchester United Siapkan Tur Pramusim ke Skandinavia, Pertama dalam Hampir 30 Tahun
Liga Inggris 27 Januari 2026, 20:05
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain yang Pernah Berseragam Borussia Dortmund dan Inter Milan
Editorial 27 Januari 2026, 16:30
-
6 Calon Pengganti Casemiro di Manchester United
Editorial 27 Januari 2026, 10:41
-
5 Bintang Manchester United yang Bisa Bersinar di Bawah Michael Carrick
Editorial 23 Januari 2026, 06:04
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05






