Resmi, Patrick Vieira Latih Crystal Palace
Richard Andreas | 4 Juli 2021 20:00
Bola.net - Crystal Palace mengumumkan Patrick Vieira sebagai manajer baru, Minggu (4/7/2021). Legenda Arsenal ini ditunjuk menggantikan posisi Roy Hodgson.
Vieira dikenal sebagai legenda Arsenal. Sebelumnya dia menangani Nice, tim Prancis, sampai akhirnya dilepas pada Desember 2020 lalu.
Jalan karier Vieira sebagai pelatih cukup berliku. Dia memulai karier kepelatihan di New York City FC, tim MLS. Ini bakal jadi pengalaman pertamanya bekerja di Premier League.
Kata Vieira
Vieira mengaku sudah tidak sabar mulai bekerja membangun proyek besar bersama Palace. Dia meneken kontrak berdurasi 3 tahun hingga 2024 mendatang di Selhurst Park.
"Saya sungguh bersemangat bisa mendapatkan kesempatan untuk kembali ke Premier League dan melatih klub hebat, seiring dengan kami memulai babak baru bersama," ujar Vieira.
"Proyek ini sangat menarik bagi saya, saya sudah bicara panjang dengan direktur dan sporting director soal ambisi dan rencana klub, termasuk akademi."
Kembali setelah satu dekade
Vieira terakhir merasakan suasana kompetitif Premier League ketika menutup kariernya bersama Man City di tahun 2011 lalu.
Usai pensiun, dia sempat bertahan bersama Man City sebagai staf sampai akhirnya menangani New York City FC di tahun 2016 dan bekerja selama 2,5 tahun di sana.
Vieira ditunjuk sebagai pelatih Nice di musim panas 2018 dan membantu mereka finis di peringkat 7 dalam musim pertamanya.
Sayangnya, rentetan 5 kekalahan beruntun dan kegagalan di Liga Europa membuat Vieira harus rela meninggalkan Nice pada Desember 2021 lalu.
Sumber: Crystal Palace, Goal
Jangan lewatkan ini Bolaneters!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tidak Ada Waktu untuk Larut dalam Kekecewaan, Arsenal!
Liga Inggris 19 Januari 2026, 15:33
-
Michael Carrick Bidik Dua Gelandang untuk Perkuat Manchester United
Liga Inggris 19 Januari 2026, 15:15
-
Dua Laga Imbang Tanpa Gol, Arsenal Lagi-Lagi Lewatkan Kesempatan
Liga Inggris 19 Januari 2026, 15:01
-
Anfield Mulai Hilang Kesabaran: Arne Slot Dikecam Usai Liverpool Ditahan Burnley
Liga Inggris 19 Januari 2026, 13:57
LATEST UPDATE
-
Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 17:14
-
Jadwal Lengkap Indonesia Masters 2026, 20-25 Januari 2026
Bulu Tangkis 19 Januari 2026, 16:27
-
Link Live Streaming Liga Champions 2025/26 Matchweek 7 di Vidio Pekan Ini
Liga Champions 19 Januari 2026, 16:23
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 16:18
-
Terus Dirayu Gigi Dall'Igna Balik ke Ducati, Jack Miller Buka Kans Balapan di WorldSBK
Otomotif 19 Januari 2026, 15:54
-
Liverpool Siapkan Tawaran 1,5 Triliun untuk Bek Tottenham sebagai Pengganti Van Dijk
Liga Inggris 19 Januari 2026, 15:52
-
Tidak Ada Waktu untuk Larut dalam Kekecewaan, Arsenal!
Liga Inggris 19 Januari 2026, 15:33
-
Barcelona Kantongi 2 Calon Pelatih Pengganti Hansi Flick, Salah Satunya Arteta
Liga Spanyol 19 Januari 2026, 15:31
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26







