Sesko Cedera, MU Impor Striker Lagi dari Jerman?
Serafin Unus Pasi | 17 November 2025 15:18
Bola.net - Spekulasi mengenai siapa striker baru yang didatangkan Manchester United menyeruak. Terbaru, Setan Merah dilaporkan akan mencoba mendaratkan Serhou Guirassy dari Borussia Dortmund.
Manchester United baru-baru ini mendapatkan masalah pelik. Striker utama mereka, Benjamin Sesko mengalami cedera lutut sebelum jeda internasional kemarin.
MU sendiri saat ini tidak memiliki banyak stok striker di tim mereka. Situasi ini membuat Setan Merah mulai berburu striker baru di musim dingin nanti.
TEAMTalk melaporkan bahwa MU kemungkinan besar akan mendatangkan striker baru dari Jerman. Setan Merah tertarik untuk memboyong striker milik BVB, Serhou Guirassy.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Rekam Jejak Guirassy Apik

Menurut laporan tersebut, Manchester United berminat untuk memboyong Guirassy dari Signal Iduna Park karena rekam jejak apik yang ditunjukkan sang striker di Dortmund.
Musim ini ia tampil tajam di lini serang Die Borussien. Ia sudah mengemas total 11 gol dan empat assist dari total 20 penampilan bersama Dortmund sejauh ini.
Ketajaman striker 29 tahun itu dianggap sangat apik sehingga Ruben Amorim dikabarkan tertarik merekrut eks striker Stuttgart itu di musim dingin nanti.
Ada Klausul Khusus

Menurut laporan tersebut, Borussia Dortmund sebenarnya enggan berpisah dengan Guirassy di musim dingin nanti. Namun MU punya keuntungan dalam proses transfer sang striker.
Menurut laporan itu, ada klausul rilis khusus dalam kontrak Guirassy di Dortmund. Kontrak itu kabarnya hanya bisa diaktifkan oleh beberapa klub, salah satunya adalah Manchester United.
Jika MU membayar harga yang diinginkan Dortmund, maka Guirassy diperbolehkan untuk pindah ke Old Trafford di awal Januari 2026 mendatang.
Mahar Transfer Guirassy

MU sendiri dikabarkan harus menyiapkan uang yang cukup banyak untuk menebus Guirassy dari Dortmund. Ini dikarenakan kontrak sang striker masih tersisa tiga tahun lagi di Dortmund.
MU dilaporkan harus keluar uang sekitar 50-60 juta Euro untuk bisa mendapatkan jasa striker Timnas Guinea itu di bulan Januari 2026 nanti dan Dortmund dikabarkan ogah menurunkan harga jual sang striker di bursa transfer nanti.
Klasemen Premier League
Sumber: TEAMTalk
Baca Juga:
- Akhirnya! Lisandro Martinez Bakal Comeback di MU Pekan Ini?
- Spill Fabrizio Romano Spill Gelandang Incaran Utama Manchester United, Siapa?
- Bukan Ruben Amorim, Sir Jim Ratacliffe Ternyata Sempat Wawancarai Pelatih ini Untuk jadi Nahkoda MU
- Setelah Alejandro Garnacho, Chelsea Mau Bajak Marcus Rashford dari MU?
- Napoli Merayu, Kobbie Mainoo Tergoda untuk Tinggalkan MU?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Arsenal Intip Peluang Bajak Arda Guler dari Real Madrid
Liga Inggris 10 Januari 2026, 10:15
-
Murah Meriah! Juventus Hanya Perlu Bayar Segini untuk Jasa Federico Chiesa
Liga Italia 10 Januari 2026, 09:45
-
Adu Hebat 6 Pemain Timnas Indonesia di Persib dan Persija
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 09:42
-
Gak Jadi Dipulangkan! Barcelona Mantap Permanenkan Marcus Rashford
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 09:10
LATEST UPDATE
-
Chelsea Digosipkan Bakal Angkut Vinicius Junior, Begini Kata Fabrizio Romano
Liga Inggris 10 Januari 2026, 11:15
-
Kabar Terbaru Calon Caretaker Baru MU: Jadinya Ole apa Carrick nih?
Liga Inggris 10 Januari 2026, 10:30
-
Arsenal Intip Peluang Bajak Arda Guler dari Real Madrid
Liga Inggris 10 Januari 2026, 10:15
-
Murah Meriah! Juventus Hanya Perlu Bayar Segini untuk Jasa Federico Chiesa
Liga Italia 10 Januari 2026, 09:45
-
Adu Hebat 6 Pemain Timnas Indonesia di Persib dan Persija
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 09:42
-
Nonton Live Streaming Pertandingan Proliga 2026 di MOJI Hari Ini, 10 Januari 2026
Voli 10 Januari 2026, 09:21
-
Gak Jadi Dipulangkan! Barcelona Mantap Permanenkan Marcus Rashford
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 09:10
-
Jadwal Lengkap Proliga 2026, 8 Januari-26 April 2026
Voli 10 Januari 2026, 09:01
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52


