Solskjaer: MU Tidak Pantas Kalah dari Arsenal
Serafin Unus Pasi | 11 Maret 2019 15:20
Bola.net - - Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskajer mengaku kecewa dengan kekalahan timnya atas Arsenal kemarin malam. Solskjaer menyebut bahwa timnya tidak layak kalah pada pertandingan tersebut.
Rekor tidak terkalahkan Solskjaer di ajang Premier League resmi berakhir kemarin malam. Timnya harus tumbang di Emirates Stadium, setelah dikalahkan Arsenal dengan skor 2-0.
Pada laga tersebut, United sendiri sejatinya memiliki sejumlah peluang yang berbahaya. Namun performa apik Bernd Leno dan lini pertahanan Arsenal membuat peluang itu gagal berbuah gol.
Solskjaer sendiri menilai bahwa timnya sebenarnya tidak layak kalah pada laga itu. "Hari ini kami bermain kurang bergairah di 10-15 menit pertama," buka Solskjaer di situs resmi MU.
Baca komentar lengkap sang pelatih di bawah ini.
Buat Peluang
Solskjaer menilai timnya seharusnya bisa membawa pulang poin penuh ke Old Trafford usai pertandingan tadi.
Ia percaya timnya bermain dengan baik namun sayang mereka tidak dinaungi dewi fortuna sehingga mereka kalah pada laga tersebut.
"Kami tidak memanfaatkan peluang kami dengan baik. Namun kami juga tidak bisa bilang bahwa kami layak untuk kalah pada pertandingan ini. Kami membuat banyak peluang, di mana kami memiliki lima peluang emas dan dua peluang kami mengenai tiang gawang."
Performa Apik
Solskjaer juga menegaskan bahwa timnya telah menunjukkan permainan yang bagus sepanjang laga namun memang timnya tidak beruntung harus tumbang di London Utara.
"Kami membuat lebih banyak peluang hari ini ketimbang saat kami mengalahkan mereka di FA Cup. Kami bermain dengan lebih baik daripada saat itu, namun hal itu tidak membantu ketika hasil pertandingannya seperti ini."
"Ketika mereka berhasil mencetak gol pertama mereka, maka arah pertandingan menjadi berubah. Performa kami hari ini bagus, namun sayang hasil akhirnya mengecewakan." tandasnya.
Turun Peringkat
Berkat kekalahan ini, United harus puas turun ke peringkat 5 klasemen sementara EPL.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Arsenal Kalahkan Inter Milan di San Siro, Mikel Merino: Mantap betul!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:16
-
Siapa Mampu Hentikan Arsenal di Liga Champions Musim Ini?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:10
-
Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
Liga Inggris 21 Januari 2026, 09:15
-
Arsenal yang Bernyali Besar di Markas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:09
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Begini Kesiapan Persib Jelang Lawan PSBS Biak pada Pekan ke-18
Bola Indonesia 21 Januari 2026, 19:37
-
Bicara Hati ke Hati, Cara Intim Duo Yamaha Bangun Chemistry Jelang MotoGP 2026
Otomotif 21 Januari 2026, 18:54
-
Tempat Menonton Juventus vs Benfica 22 Januari 2026, Streaming UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:59
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06













