Solskjaer Senang Lihat Chemistry Marcus Rashford dan Jesse Lingard
Serafin Unus Pasi | 21 Januari 2019 19:00
Bola.net - - Sebuah pengakuan diungkapkan oleh Ole Gunnar Solskjaer. Ia mengaku sangat senang melihat chemistry yang terbangun antara Jesse Lingard dan Marcus Rashford di lini serang Setan Merah.
Baik Rashford maupun Lingard merupakan produk akademi Manchester United. Keduanya menjadi sosok yang berhasil tampil reguler di tim utama MU dalam dua tahun terakhir.
Semenjak menjabat manajer interim MU, Solskjaer kerap memainkan Rashford dan Lingard secara bersama. Keduanya menjadi dua dari tiga pemain utama lini serang Setan Merah di bawah kepemimpinan pelatih 45 tahun tersebut.
Solskjaer mengaku memasang kedua pemain ini karena ada chemistry yang baik di antara mereka berdua. "Saya sangat senang bisa bekerja dengan Marcus dan Jesse," buka Solskjaer kepada Goal International.
Scroll berita ini ke bawah untuk membaca komentar lengkap sang pelatih akan kedua pemain ini.
DNA United
Salah satu faktor yang membuat Solskjaer senang melatih kedua pemain ini karena mereka merupakan jebolan akademi MU, sehingga mereka paham betul apa artinya membela Setan Merah.
"Saya sangat menyukai pemain asli Manchester yang bagus. Saya pernah bekerja dengan Jesse di level junior dan saya sempat lihat Marcus berlatih di kategori umur yang lain."
"Mereka berdua saling menikmati kehadiran satu sama lain. Mereka sering bersosialisasi satu sama lain, dan ketika kami bepergian, mereka berdua selalu bersama."
Produk Akademi
Solskjaer juga menilai chemistry yang tercipta antara Rashford dan Lingard dikarenakan mereka pernah merasakan sistem pembelajaran yang sama di akademi United, sehingga mereka tahu apa yang harus mereka lakukan.
"Saat berada di atas lapangan, mereka tahu apa yang harus mereka lakukan satu sama lain. Pemahaman seperti itu merupakan hasil dari didikan Paul McGuiness [Manajer U-18 MU] dan Jimmy Ryan [Mantan manajer U-21 MU]."
"Para pelatih ini tahu pemain seperti apa yang kami inginkan di tim utama kami dan mereka juga tahu karakteristik yang harus dimiliki pemain United. Itulah mengapa Jesse dan Marcus saling memahami satu sama lain." tandasnya.
Tren Positif
Solskjaer sendiri saat ini sudah memenangkan tujuh pertandingan beruntun sebagai manajer Manchester United.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Manchester United Bakal Umumkan Manajer Interim Baru Paling Lambat Besok
Liga Inggris 12 Januari 2026, 10:27
-
Kalah dari Brighton, Darren Fletcher akui MU Begitu Rapuh!
Liga Inggris 12 Januari 2026, 10:16
-
Daftar Lengkap Tim Lolos 32 Besar FA Cup 2025/2026
Liga Inggris 12 Januari 2026, 09:58
LATEST UPDATE
-
Jadwal Siaran Langsung Carabao Cup Semifinal Leg Pertama di Vidio Pekan Ini
Liga Inggris 12 Januari 2026, 13:48
-
Pelatih Persija Jawab Rumor Kedatangan Fajar Fathur Rahman Usai Kalah dari Persib
Bola Indonesia 12 Januari 2026, 13:45
-
Kesempurnaan Hansi Flick di Partai Puncak: 8 Final, 8 Menang, 8 Juara
Liga Spanyol 12 Januari 2026, 13:43
-
Wow! Mantan Pelatih Real Madrid Ini Masuk Kandidat Manajer Baru Manchester United
Liga Inggris 12 Januari 2026, 13:42
-
Debut Manis Endrick di Lyon: Gol Perdana dan Tiket 16 Besar Piala Prancis
Liga Eropa Lain 12 Januari 2026, 13:25
-
Demi Putus Tren Negatif, MU Bertekad Kalahkan Manchester City di Derby Manchester
Liga Inggris 12 Januari 2026, 12:45
-
Prediksi BRI Super League: Persijap vs Dewa United 12 Januari 2026
Bola Indonesia 12 Januari 2026, 12:41
-
Jadwal Pertandingan Proliga 2026 Pekan Kedua Putaran I di Medan, 15-18 Januari 2026
Voli 12 Januari 2026, 11:46
-
Prediksi BRI Super League: PSBS Biak vs Bhayangkara FC 12 Januari 2026
Bola Indonesia 12 Januari 2026, 11:35
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52







