Update Transfer Rasmus Hojlund ke Inter Milan: Sudah Sejauh Mana?
Serafin Unus Pasi | 2 Juli 2025 19:43
Bola.net - Update terbaru soal masa depan Rasmus Hojlund. Striker muda Manchester United itu dikabarkan masih mungkin dilepas oleh Setan Merah di musim panas ini.
Højlund baru saja menyelesaikan musim keduanya bersama Manchester United. Performanya sempat jadi sorotan karena dinilai kurang konsisten sepanjang musim.
Beredar banyak rumor yang menyebut bahwa Hojlund akan dijual MU di musim panas ini. Namun, hingga kini belum ada perkembangan lebih lanjut terkait transfer sang striker.
Menurut laporan The Athletic, Manchester United memang masih berencana melepas Hojlund. Sayangnya, mereka menemui kendala dalam proses penjualannya.
Simak informasi lengkapnya berikut ini.
Ketertarikan Itu Ada
Berdasarkan laporan tersebut, sebenarnya cukup banyak klub yang berminat merekrut Hojlund. Beberapa klub asal Italia disebut sangat antusias untuk mendapatkan jasa sang striker.
Salah satunya adalah Inter Milan. Nerazzurri dikabarkan mengincar Højlund untuk menjadi mesin gol mereka musim depan.
Komunikasi antara kedua klub pun sudah terjalin. Namun, memang ada hambatan dalam proses transfer pemain asal Denmark ini.
Harga Terlalu Mahal
Menurut laporan yang sama, Inter Milan dan sejumlah klub lain kesulitan memenuhi harga yang ditetapkan Manchester United untuk Højlund.
MU sendiri membanderol sang striker dengan harga cukup tinggi, yakni sekitar 45 juta pounds.
Inter dan klub-klub peminat lainnya menilai harga tersebut terlalu mahal. Mereka pun berusaha menegosiasikan opsi lain, termasuk skema pinjaman dengan opsi membeli.
Bisa Dipertahankan
Meski demikian, Manchester United dikabarkan tidak akan melepas Hojlund di bawah harga yang sudah ditentukan.
Jika tidak ada klub yang sanggup memenuhi permintaan MU, Setan Merah siap mempertahankan striker tersebut untuk musim depan.
Klasemen Premier League
Sumber: The Athletic
Baca Juga:
- Akhirnya! MU Selangkah Lagi Jual Jadon Sancho ke Juventus
- Manchester United Dambakan Jendral Lini Tengah PSG Ini
- Trio Impian Manchester United di Musim 2025/2026: Cunha, Mbeumo, dan Watkins, Solusi Tajam di Depan Gawang
- Kisah 5 Striker Gaek di Man United: Ada yang jadi Pahlawan Treble, Ada yang Berakhir Pahit, Gimana Nih Ollie Watkins?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
25 Patah Tulang di MotoGP 2025, Jorge Martin Janji Comeback: Tahun Depan Bakal Menyenangkan!
Otomotif 21 November 2025, 16:57
-
Derby della Madonnina Memanas, Rafael Leao Kirim Pesan Tegas ke Inter Milan, Apa Katanya?
Liga Italia 21 November 2025, 16:51
-
Rekor Arsenal Anjlok Tanpa Gabriel Magalhaes? Data Ini Bikin Fans The Gunners Merinding
Liga Inggris 21 November 2025, 16:37
LATEST UPDATE
-
Prediksi Barcelona vs Athletic Club 22 November 2025
Liga Spanyol 21 November 2025, 22:15
-
Prediksi Liverpool vs Nottm Forest 22 November 2025
Liga Inggris 21 November 2025, 22:00
-
Prediksi Bayern vs SC Freiburg 22 November 2025
Bundesliga 21 November 2025, 21:30
-
Marcus Rashford Tinggalkan Latihan Barcelona Jelang Lawan Athletic Bilbao, Ada Apa?
Liga Spanyol 21 November 2025, 20:54
-
Prediksi Burnley vs Chelsea 22 November 2025
Liga Inggris 21 November 2025, 19:30
-
Prediksi BRI Super League: Persebaya Surabaya vs Arema FC 22 November 2025
Bola Indonesia 21 November 2025, 17:42
-
Hasil PSM Makassar vs PSBS Biak: Hattrick Alex Tanque Warnai Pesta 5 Gol Juku Eja
Bola Indonesia 21 November 2025, 17:41
-
Prediksi BRI Super League: PSIM Yogyakarta vs Bhayangkara FC 22 November 2025
Bola Indonesia 21 November 2025, 17:39
-
Prediksi BRI Super League: Borneo FC vs Madura United 22 November 2025
Bola Indonesia 21 November 2025, 17:34
LATEST EDITORIAL
-
Derby della Madonnina: 5 Legenda yang Pernah Membela Inter Milan dan AC Milan
Editorial 21 November 2025, 21:12











