Zidane: Ronaldo Jawab Semua Kritik
Rero Rivaldi | 31 Oktober 2016 08:11
Bola.net - - Bos Real Madrid, Zinedine Zidane, memberikan pujian pada Cristiano Ronaldo, usai pemain Portugal membuat trigol kala Los Blancos menang 4-1 atas Alaves pekan lalu.
Ronaldo memulai pertandingan La Liga dengan hanya membuat dua gol dalam enam pertandingan musim ini, namun sang striker mencetak tiga gol untuk membantu klubnya menang di Basque.
Zidane lantas berkeras bahwa Ronaldo sudah dengan tegas menjawab semua kritik yang ditujukan padanya dengan membuat tiga gol dan memuji penampilan sosok berusia 31 tahun secara keseluruhan, yang membantu Los Blancos terus bertengger di puncak klasemen.
Kritik Ronaldo? Saya tidak harus mengatakan apapun, ia berbicara di atas lapangan. Ia mencetak tiga gol dan merasa amat bahagia, tidak hanya karena golnya, namun karena ia bermain bagus di semua aspek permainan. Dengan kerja keras, anda selalu meraih apa yang anda inginkan, tutur Zidane menurut Sportsmole.
Ronaldo, yang kabarnya akan mengikat kontrak baru tak lama lagi, merupakan top skorer abadi Madrid dengan 371 gol.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jelang El Clasico: Real Madrid vs Barcelona Panaskan LaLiga 2025/26!
Liga Spanyol 20 Oktober 2025, 16:37 -
Joan Laporta Ngamuk! Tuduh Wasit Gil Manzano Sengaja Usir Flick Jelang El Clasico
Liga Spanyol 20 Oktober 2025, 15:16 -
Pengakuan Mengejutkan Joan Laporta: Barcelona Nyaris Didepak dari Liga Champions!
Liga Spanyol 20 Oktober 2025, 14:15
LATEST UPDATE
-
Gak Jadi Main di Benua Lain! Laga Barcelona vs Villarreal di Miami Resmi Dibatalkan
Liga Spanyol 22 Oktober 2025, 06:47 -
Daftar Peraih Man of The Match Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 22 Oktober 2025, 05:59 -
Setelah Cetak Hat-trick Perdana, Fermin Lopez Pede Tatap Laga El Clasico
Liga Champions 22 Oktober 2025, 04:59 -
Hasil Union Saint-Gilloise vs Inter Milan: Tim Tamu Bantai Tuan Rumah Tanpa Ampun
Liga Champions 22 Oktober 2025, 04:35
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04