Alessandro Lucarelli, Kapten Parma Yang Loyal Itu Telah Menepati Janji
Gia Yuda Pradana | 19 Mei 2018 10:04
Bola.net - - Pada tahun 2015, Parma dinyatakan bangkrut, degradasi dari Serie A, dan dilempar ke Serie D. Lahir kembali dengan nama SSD Parma Calcio 1913, Ducali mengejar mimpi untuk naik lagi ke kasta tertinggi. Tiga tahun berselang, mimpi itu jadi kenyataan. Mereka jadi tim Italia pertama sepanjang sejarah yang meraih tiga promosi beruntun dari Serie D ke Serie A.
Salah satu pilar yang mendukung terwujudnya mimpi itu adalah sang kapten Alessandro Lucarelli.
Lucarelli adalah kapten Parma saat mereka jatuh ke titik terendah. Didasari loyalitas, dia tetap bertahan. Waktu itu, dia berjanji akan membawa Parma kembali ke Serie A. Kini, dia sudah menepati janjinya.
Saya pernah berjanji. Saya berkata saya akan membawa Parma kembali ke Serie A. Saya sudah menepatinya, kata Lucarelli sambil berlinang air mata kepada Sky Sport Italia usai laga pemungkas melawan Spezia, seperti dikutip Football Italia.
Parma besutan Roberto D'Aversa menang 2-0 di kandang Spezia lewat gol-gol Fabio Ceravolo dan Amato Ciciretti. Parma menggusur Frosinone di pekan terakhir, setelah Frosinone cuma imbang 2-2 menjamu .
Frosinone gagal menang setelah dibobol Roberto Floriano di menit 89. Poin sama 72, tapi Frosinone kalah head-to-head dengan Parma. Parma menyusul Empoli lolos otomatis ke Serie A, sedangkan Frosinone harus bersaing dengan lima tim lain di play-off promosi.
Ini sulit dipercaya, mustahil. Tak ada yang menyangka akhir seperti ini, bahkan dalam mimpi terliar saya sekalipun. Yang lain sedang berselebrasi, lalu kami mendengar sorakan dari tribun. Saya tak tahu apa yang terjadi.
Perjalanan ini kami mulai tiga tahun lalu, di hadapan para suporter yang luar biasa ini. Kami melalui masa-masa sulit, kami selalu bangkit. Mereka tak pernah menyerah dan saya bangga jadi kapten mereka.
Lucarelli saat ini sudah berusia 40. Tahun lalu, dia sejatinya berniat pensiun. Namun begitu Parma memastikan promosi ke Serie B, dia berubah pikiran dan memutuskan bertahan satu musim lagi.
Bertahan satu musim, Lucarelli akhirnya menepati janjinya - membawa Parma kembali ke Serie A. Sekarang, Lucarelli sepertinya sudah siap untuk berhenti dan membuka lembaran baru sebagai staf di Parma.
Sekarang saya bisa berhenti. Namun entahlah, kita lihat saja nanti. Saat ini saya hanya perlu berselebrasi, pungkas sang kapten.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Serie A 2025/2026
Liga Italia 19 Januari 2026, 08:38
-
Milan vs Lecce: Rating Pemain Rossoneri dari Kemenangan Tipis di San Siro
Liga Italia 19 Januari 2026, 07:09
-
Man of the Match Milan vs Lecce: Niclas Fullkrug
Liga Italia 19 Januari 2026, 06:38
-
Hasil Milan vs Lecce: Gol Perdana Fullkrug Antar Rossoneri Raih 3 Poin
Liga Italia 19 Januari 2026, 05:50
LATEST UPDATE
-
Marc Guehi Tiba, Pep Guardiola Gembira
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:25
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 08:25
-
Gagal Penalti tapi Cetak Brace, Nico Paz Jadi Mimpi Buruk Lazio di Olimpico
Liga Italia 20 Januari 2026, 08:07
-
Solusi Krisis Lini Belakang, Man City Resmikan Marc Guehi Seharga 20 Juta
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:01
-
Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 04:30
-
Kabar Panas dari Stamford Bridge: Chelsea Siap Lepas Gelandang Juara Piala Dunia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 03:29
-
Prediksi Copenhagen vs Napoli 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Olympiakos vs Leverkusen 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:02
-
Prediksi Sporting CP vs PSG 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:01
-
Prediksi Inter vs Arsenal 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Tottenham vs Dortmund 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26




