Baru Gabung AS Roma, Georginio Wijnaldum Patah Tulang dan Harus Asben 3 Bulan!
Asad Arifin | 22 Agustus 2022 10:40
Bola.net - AS Roma mengumumkan kabar buruk jelang memainkan laga pekan ke-2 Serie A musim 2022/2023. Gelandang Georginio Wijnaldum mengalami cedera patah tulang dan bakal absen paling tidak hingga tiga bulan ke depan.
Roma akan berjumpa Cremonese pada duel pekan ke-2 Serie A, Senin 22 Agustus 2022. Laga ini akan dimainkan di Stadion Olimpico, mulai pukul 23.30 malam WIB. Roma diprediksi bisa menang pada duel tersebut.
Roma dalam performa yang bagus. Pada pekan pertama, mereka menang 1-0 atas Salernitana. Sementara, tim promosi Cremonese menelan kekalahan dengan skor 3-2 dari Fiorentina pada laga pertama musim ini.
Di tengah optimisme bakal mendapat poin penuh, Roma justru mendapat pukulan telak. Seperti apa kondisi Wijnaldum saat ini? Yuk simak ulasan lebih lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Cedera Saat Latihan
Wijnaldum baru saja didatangkan Roma dari PSG dengan status pinjaman. Saat Roma menang atas Salernitana, pemain asal Belanda itu tampil sebagai pengganti. Ini adalah debut Wijnaldum bersama Roma.
Sayangnya, Wijnaldum harus menunggu sangat lama untuk kembali memainkan laga bersama Roma. Sebab, Wijnaldum mengalami cedera yang cukup parah pada sesi latihan. Wijnaldum cedera parah tulang tibia.
Menurut laporan Sky Sports, Wijnaldum cedera pada sesi akhir latihan Roma jelang duel lawan Cremonese. Dia mendapat tekel dari rekannya. Hanya saja, tidak diketahui siapa pemain yang menekel Wijnaldum.
Roma menganggap insiden itu sebagai kecelakaan. Jadi, Roma memilih untuk tidak menjelaskan secara detail insiden yang melibatkan Wijnaldum. Sumber lain juga tidak menyebutkan secara pasti pemain yang menekel Wijnaldum.
Roma Bakal Beli Pemain Baru?
Wijnaldum disiapkan untuk menjadi pemain utama di Roma. Jadi, cedera yang dialami eks pemain Liverpool menjadi pukulan telak bagi Jose Mourinho. Wijnaldum bisa mengubah banyak rencana Roma di awal musim.
Sky Sports menyebut Wijnaldum akan menjalani operasi untuk pemulihan cederanya. Perkiraan waktu yang dibutuhkan Wijnaldum untuk pulih adalah tiga bulan.
Wijnaldum kini terancam absen membela Belanda di Piala Dunia 2022. Di sisi lain, Roma dilaporkan menimbang opsi untuk membeli gelandang baru. Roma berharap bisa menemukan pemain yang cocok untuk menggantikan peran dari Wijnaldum.
Sumber: Sky Italia
Klasemen Serie A
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gagal Penalti tapi Cetak Brace, Nico Paz Jadi Mimpi Buruk Lazio di Olimpico
Liga Italia 20 Januari 2026, 08:07
-
Bara Api di Old Trafford: Tensi Tinggi Roy Keane dengan Istri Michael Carrick
Liga Inggris 19 Januari 2026, 22:24
-
Cristiano Ronaldo Menang Telak di Meja Hijau: Juventus Harus Bayar Rp165 Miliar
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:54
-
Update Saga Mike Maignan: Ada Kabar Positif dari AC Milan
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:53
LATEST UPDATE
-
Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:34
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Juventus vs Benfica 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Chelsea vs Pafos 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Link Live Streaming Liga Champions Inter vs Arsenal di Vidio, Rabu 21 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 02:13
-
Prediksi Susunan Pemain Inter vs Arsenal, Lautaro Martinez Jadi Tumpuan Nerrazurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:36
-
Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:22
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06







