Luis Alberto Masuk Radar Inter Milan Pada Musim Panas
Aga Deta | 20 Maret 2020 09:15
Bola.net - Klub Serie A, Inter Milan ingin menambah amunisi baru di musim panas nanti. La Beneamata diberitakan ingin mendatangkan Luis Alberto dari Lazio.
Luis Alberto dibeli Lazio pada tahun 2016 dari Liverpool. Sejak saat itu, karier sang pemain berkembang sangat pesat di Italia.
Pemain asal Spanyol itu sudah menjadi sosok integral di skuat Lazio. Ia berhasil mengantarkan Lazio menjadi salah satu pesaing kuat dalam perburuan gelar Serie A musim ini.
Mantan pemain Sevilla itu telah membuat 30 penampilan di semua kompetisi musim ini. Dari sekian kesempatan itu, Luis Alberto berhasil mencatatkan 5 gol dan menyumbang 14 assist.
Performa apik Luis Alberto itu membuatnya masuk dalam bidikan sejumlah klub. Menurut laporan dari CalcioMercato, Inter mempunyai minat untuk mendatangkan sang pemain di musim panas.
Bukan Satu-Satunya
Luis Alberto bukan satu-satunya pemain Lazio yang menjadi target belanja Inter Milan. Nerazzurri juga masih tertarik pada Sergej Milinkovic-Savic
Akan tetapi, tidak mudah untuk mendapatkan gelandang asal Serbia tersebut. Presiden Lazio Claudio Lotito menginginkan sekitar 120 juta untuk melepas sang pemain.
Selain dua nama tersebut, Nerazzurri juga tengah mengamati bek Lazio, Francesco Acerbi. Pemain berusia 32 tahun bakal diplot untuk memperkuat pertahanan pasukan Antonio Conte.
Serie A Dihentikan
Inter saat ini berada di peringkat ketiga pada klasemen Serie A. Mereka mengumpulkan 54 poin dari 25 pertandingan.
Namun, seperti liga-liga Eropa lainnya, Serie A sekarang juga sedang ditangguhkan untuk sementara waktu. Hal itu menyusul penyebaran virus Corona di Eropa.
Sumber: Sempre Inter
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Cristiano Ronaldo Menang Telak di Meja Hijau: Juventus Harus Bayar Rp165 Miliar
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:54
-
Update Saga Mike Maignan: Ada Kabar Positif dari AC Milan
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:53
-
Vinicius Jr ke Chelsea? Mantan Pemain The Blues Anggap Itu Sekadar Khayalan
Liga Inggris 19 Januari 2026, 19:39
LATEST UPDATE
-
Madrid vs Monaco: Arbeloa Pasang Target 8 Besar UCL dan Misi Damai dengan Suporter
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 10:22
-
Gelandang Barcelona Ini Bakal Jadi Suksesor Casemiro di Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:21
-
Mbappe Muak Lihat Rekannya di Madrid Dibully: Kritik Timnya, Jangan Orangnya!
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 10:10
-
Carrick Effect! Kobbie Mainoo Putuskan Bertahan di MU
Liga Inggris 20 Januari 2026, 09:51
-
Real Madrid vs Monaco, Mbappe: Terima Kasih Mantan, Tapi Madrid Wajib Menang!
Liga Champions 20 Januari 2026, 09:50
-
Manchester United Incar Niko Kovac, Bagaimana Nasib Michael Carrick?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 09:43
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26










