Meski Menang, Juventus Ternyata Alami Kesulitan Saat Hadapi Brescia
Yaumil Azis | 25 September 2019 08:32
Bola.net - Juventus berhasil meraup tiga poin penuh kala melawat ke markas Brescia dalam laga lanjutan Serie A, Rabu (25/9/2019). Tim asuhan Maurizio Sarri tersebut menuai kemenangan dengan skor tipis 2-1.
Bianconeri tampil dominan di pertandingan tersebut. Meskipun sempat tertinggal lebih dulu melalui gol Alfredo Donnarumma di menit keempat, mereka berhasil membalikkan ketertinggalan.
Gol yang mengawali kemenangan Juventus di Stadio Mario Rigamonti itu justru dicetak oleh bek Brescia, Jhon Chancellor. Sementara gol kedua Bianconeri tercipta pada babak kedua oleh tendangan Miralem Pjanic dari luar kotak penalti.
Berkat hasil tersebut, Juventus kini memuncak klasemen Serie A dengan koleksi 13 poin. Namun posisinya bisa direbut jika sang rival bebuyutan, Inter Milan, berhasil menuai kemenangan atas Lazio pada Kamis (26/9/2019) dini hari nanti.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Juventus Alami Kesulitan
Meskipun tampil dominan, dan berhasil meraih kemenangan, ternyata Juventus sedikit kesulitan saat menghadapi skuat besutan Eugenio Corini tersebut. Kesulitan itu dipaparkan oleh Miralem Pjanic usai pertandingan.
"Saya pikir kami pantas mendapatkan kemenangan, karena kami jelas memiliki penguasaan bola yang lebih besar. Kami bisa dan seharusnya bisa mencetak gol lebih banyak, karena permainan berjalan terbuka sampai akhir di skor 2-1," ujar Pjanic kepada DAZN.
"Bola berpindah dengan baik, kami hanya perlu menjadi lebih tajam di lini serang. karena itu tidak mudah saat permainan selalu berjalan terbuka. Kami bermain baik, ini adalah perkembangan," lanjutnya.
Harapan Ambisius Juventus
Dalam kesempatan yang sama, Pjanic mengungkapkan harapan ambisius dari Juventus pada musim ini. Namun untuk meraihnya diperlukan kesabaran dari segala pihak.
"Butuh kesabaran, ketenangan, dan kerja keras. Setiap tahun selalu ada kritikan untuk tim ini, itu wajar," lanjut gelandang berkebangsaan Bosnia tersebut.
"Kami ingin memenangkan semuanya dan sedang berusaha untuk menjadi salah satu tim terbaik di Eropa, namun ini baru awal dan kami berada di jalur yang tepat," tandasnya.
Jadwal Juventus setelah ini terbilang cukup padat. Mereka akan menghadapi SPAL pada akhir pekan ini dan langsung menjalani laga lanjutan fase grup Liga Champions kontra Bayer Leverkusen beberapa hari setelahnya.
(Football Italia)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Live Streaming Monaco vs Juventus - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 28 Januari 2026, 20:04
-
Tempat Menonton Monaco vs Juventus: Jadwal, Live Streaming, dan Tayang di Mana?
Liga Champions 28 Januari 2026, 17:30
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 29 Januari 2026
Liga Champions 28 Januari 2026, 16:45
-
Gagal Daratkan En-Neysri, Juventus Kejar Penyerang Manchester United Ini?
Liga Italia 28 Januari 2026, 10:41
LATEST UPDATE
-
Rekap Hasil Liga Europa: Aston Villa Menang Dramatis, Roma Nyaris Kalah
Liga Eropa UEFA 30 Januari 2026, 06:11
-
Premier League Diam-Diam Coret Legenda Man United, Ryan Giggs dari Hall of Fame
Liga Inggris 30 Januari 2026, 06:01
-
Beda Nasib Calvin Verdonk dan Dean James di Liga Europa
Liga Eropa UEFA 30 Januari 2026, 05:39
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions, Mimpi Quadruple Kian Nyata
Liga Champions 30 Januari 2026, 05:21
-
Hasil Panathinaikos vs Roma: Bermain 10 Orang, Giallorossi Selamat di Menit Akhir
Liga Eropa UEFA 30 Januari 2026, 05:02
-
Hasil Aston Villa vs RB Salzburg: Drama Lima Gol, Comeback Gila di Villa Park!
Liga Eropa UEFA 30 Januari 2026, 04:56
-
Cristiano Ronaldo Bangun Istana Mewah di Portugal, Nilainya Tembus Rp500 Miliar
Bolatainment 30 Januari 2026, 04:50
-
Tak Terkalahkan, Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia Juarai Putaran Pertama Proliga 2026
Voli 29 Januari 2026, 23:48
-
Akhir Pekan Ini, Manchester United Bakal Didemo Fansnya Sendiri
Liga Inggris 29 Januari 2026, 23:31
-
Jesse Lingard Segera Comeback, Serie A Jadi Tujuan Paling Realistis
Liga Italia 29 Januari 2026, 22:56
-
Espargaro Bersaudara Kompak Kuasai Hari Pertama Tes Shakedown MotoGP Sepang 2026
Otomotif 29 Januari 2026, 21:37
LATEST EDITORIAL
-
7 Bintang Muda yang Mencuri Perhatian di Liga Champions 2025/26
Editorial 28 Januari 2026, 13:57
-
Arsenal di Ambang Sejarah Liga Champions, Mampukah Menyapu Bersih Fase Liga?
Editorial 28 Januari 2026, 13:46
-
5 Pemain yang Pernah Berseragam Borussia Dortmund dan Inter Milan
Editorial 27 Januari 2026, 16:30
-
6 Calon Pengganti Casemiro di Manchester United
Editorial 27 Januari 2026, 10:41
-
5 Bintang Manchester United yang Bisa Bersinar di Bawah Michael Carrick
Editorial 23 Januari 2026, 06:04



