Prediksi AS Roma vs Napoli 24 Oktober 2021
Gia Yuda Pradana | 23 Oktober 2021 09:03
Bola.net - AS Roma akan menghadapi Napoli pada pekan ke-9 Liga Italia atau Serie A 2021/22, Minggu (24/10/2021). Pertandingan di Stadio Olimpico ini dijadwalkan kick-off 23:00 WIB.
Roma baru saja menelan dua kekalahan beruntun. Pekan lalu, anak-anak asuh Jose Mourinho takluk 0-1 dari tuan rumah Juventus. Setelah itu, mereka hancur 1-6 saat bertandang ke markas Bodo/Glimt di UEFA Conference League.
Mourinho menurunkan starting XI yang 'tidak biasa' ketika melawan Bodo/Glimt di Norwegia. Sejumlah pemain inti tidak dia pasang dari menit awal. Itu bisa jadi sebagai persiapan untuk laga berat kontra Napoli, yang di Serie A musim ini masih sempurna.
Ya, Napoli besutan Luciano Spalletti memang memenangi delapan pertandingan yang telah mereka mainkan di Serie A musim ini. Mereka juga mencetak 19 gol dan baru kebobolan tiga.
Napoli sendiri baru saja meraih kemenagan impresif di Liga Europa. Menjamu Legia Warsawa, Napoli menang 3-0 lewat gol-gol Lorenzo Insigne, Victor Osimhen, dan Matteo Politano.
Roma perlu segera kembali ke jalur kemenangan. Untuk itu, mereka harus bisa menghentikan laju Napoli. Jika tidak, maka Giallorossi bisa terlempar dari empat besar.
Perkiraan Susunan Pemain

AS Roma (4-2-3-1): Rui Patricio; Karsdorp, Mancini, Ibanez, Vina; Cristante, Veretout; Zaniolo, Pellegrini, Mkhitaryan; Abraham.
Pelatih: Jose Mourinho.
Info skuad: Spinazzola (cedera), Smalling (cedera).
Napoli (4-3-3): Ospina; Di Lorenzo, Rrahmani, Koulibaly, Mario Rui; Anguissa, Fabian Ruiz, Elmas; Politano, Osimhen, Insigne.
Pelatih: Luciano Spalletti.
Info skuad: Ounas (cedera), Malcuit (cedera), Zielinski (cedera).
Head-to-Head dan Performa

Head-to-Head di Serie A
- Pertemuan: 148
- AS Roma menang: 52
- Gol AS Roma: 190
- Imbang: 50
- Napoli menang: 46
- Gol Napoli: 172.
5 Pertemuan Terakhir
- 22-03-2021 Roma 0-2 Napoli (Serie A)
- 30-11-2020 Napoli 4-0 Roma (Serie A)
- 06-07-2020 Napoli 2-1 Roma (Serie A)
- 02-11-2019 Roma 2-1 Napoli (Serie A)
- 31-03-2019 Roma 1-4 Napoli (Serie A).
5 Pertandingan Terakhir AS Roma (K-M-M-K-K)
- 26-09-21 Lazio 3-2 Roma (Serie A)
- 30-09-21 Zorya 0-3 Roma (CL)
- 03-10-21 Roma 2-0 Empoli (Serie A)
- 18-10-21 Juventus 1-0 Roma (Serie A)
- 21-10-21 Bodo/Glimt 6-1 Roma (CL).
5 Pertandingan Terakhir Napoli (M-K-M-M-M)
- 27-09-21 Napoli 2-0 Cagliari (Serie A)
- 30-09-21 Napoli 2-3 Spartak Moscow (UEL)
- 03-10-21 Fiorentina 1-2 Napoli (Serie A)
- 17-10-21 Napoli 1-0 Torino (Serie A)
- 22-10-21 Napoli 3-0 Legia Warsawa (UEL).
Statistik dan Prediksi Skor

Roma selalu kalah dalam 3 laga terakhirnya melawan Napoli di Serie A.
Roma memenangi 4 laga kandang yang sudah mereka mainkan di Serie A musim ini (M4 S0 K0; gol 8-2).
Roma selalu menang dalam 6 laga kandang terakhirnya di Serie A.
Napoli masih sempurna di Serie A musim ini (M8 S0 K0; gol 19-3).
Napoli memenangi 4 laga tandang yang sudah mereka mainkan di Serie A musim ini (M4 S0 K0; gol 12-2).
Napoli selalu menang dalam 8 laga tandang terakhirnya di Serie A.
Napoli selalu mencetak minimal 2 gol dalam 8 laga tandang terakhirnya di Serie A.
Napoli selalu mencetak minimal 2 gol dalam 3 laga terakhirnya melawan Roma di Serie A.
Prediksi skor akhir: AS Roma 1-2 Napoli.
Klasemen Sementara Serie A 2021/22
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Kali Pertama Tim Asuhannya Kebobolan 6 Gol, Bagaimana Dalih Jose Mourinho?
- AS Roma Dibantai 6-1, Jose Mourinho: Saya Cuma Punya 13 Pemain, Sisanya Gak Layak!
- Dibantai Bodo/Glimt, Kapten AS Roma: Maaf, Kami Pantas Mendapat Tamparan di Wajah
- Panas! AS Roma Dibantai 1-6, Tammy Abraham Sampai Ribut dengan Fans
- Benfica 0-4 Bayern Munchen: Dikasih Harapan Sampai Menit 69, Lalu Dihantam, Kejam!
- Kata Koeman, Barcelona Harusnya Menang 4-0 atas Dynamo Kiev: Kalau Strikernya Rivaldo?
- Tanpa Cristiano Ronaldo, MU Hanyalah..., dan Ole pun Cuma...
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Man of the Match Bodo/Glimt vs Man City: Jens Petter Hauge
Liga Champions 21 Januari 2026, 06:51
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
LATEST UPDATE
-
Inter vs Arsenal 1-3: Proses Pendewasaan Nerazzurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:36
-
Kalah Duel Fisik dan Teknik, Chivu Sebut Level Arsenal Jauh di Atas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:30
-
Memuji Duo Gabriel Jesus - Viktor Gyokeres, Mengklaim Arsenal Sudah Naik Level
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:19
-
Rapor Pemain Inter: Gol Roket Sucic Tak Cukup, Arsenal Pulang Tersenyum
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:06
-
Man of the Match Sporting CP vs PSG: Luis Suarez
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:19
-
Man of the Match Inter vs Arsenal: Gabriel Jesus
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:05
-
Man of the Match Bodo/Glimt vs Man City: Jens Petter Hauge
Liga Champions 21 Januari 2026, 06:51
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06






