Radja Nainggolan Buka Peluang Balik ke Roma
Ari Prayoga | 27 April 2020 08:15
Bola.net - Gelandang Cagliari yang dipinjam dari Inter Milan, Radja Nainggolan mengakui bahwa dirinya tak menutup pintu untuk bergabung kembali ke klub lamanya, AS Roma.
Roma menjual Nainggolan ke Inter pada musim panas 2018 lalu. Penjualan ini memicu kemarahan tifosi I Lupi karena gelandang keturunan Batak tersebut merupakan salah satu pemain kesayangan mereka.
Karier Nainggolan di Inter tak berjalan mulus. Setelah hanya semusim, Nainggolan tersisih dari tim utama skuad asuhan Antonio Conte dan sejak musim panas lalu dipinjamkan ke Cagliari.
Pengakuan Radja Nainggolan
Nainggolan kini mengungkapkan perbedaan yang ia rasakan ketika memperkuat Roma dan Inter. Baginya, situasi di Giallorossi lebih menyenangkan.
"Saya tak mau menyakiti fans Inter, tapi jika Anda bertanya apakah saya lebih senang bisa bergabung dengan Inter atau lebih sedih karena meninggalkan Roma, saya akan katakan saya lebih sedih karena harus pergi," ungkap Nainggolan seperti dikutip Football Italia.
"Jika ditanya apakah saya bersedia kembali ke Roma, ya saya mau. Jika kondisinya tepat, saya akan kembali," tambah pemain asal Belgia tersebut.
Kerinduan Radja Nainggolan
Rasa ingin kembali ke Roma dimiliki Nainggolan karena ia merasa rindu dengan klub ibu kota Italia yang ia perkuat selama empat tahun tersebut.
"Saya mengalami tahun-tahun yang menyenangkan bersama mereka. Mereka adalah klub yang mencintai saya, dan juga sebaliknya, serta saya mau memberikan segalanya pada mereka," tutur Nainggolan.
"Saya merindukan segalanya tentang Roma. Beberapa waktu lalu saya menonton kembali laga melawan Barcelona dan, ketika saya mendengar lagu anthem klub, saya menuliskan banyak hal di grup. Momen itu masih memberika saya ketenangan," imbuhnya.
"Segala sesuatnya berjalan secara natural di Roma dan saya merindukan semuanya. Segala yang terjadi pada mereka, kita akan lihat. Pintu selalu terbuka," tukasnya.
Sumber: Football Italia
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Serie A 2025/2026
Liga Italia 19 Januari 2026, 08:38
-
Milan vs Lecce: Rating Pemain Rossoneri dari Kemenangan Tipis di San Siro
Liga Italia 19 Januari 2026, 07:09
-
Man of the Match Milan vs Lecce: Niclas Fullkrug
Liga Italia 19 Januari 2026, 06:38
-
Hasil Milan vs Lecce: Gol Perdana Fullkrug Antar Rossoneri Raih 3 Poin
Liga Italia 19 Januari 2026, 05:50
LATEST UPDATE
-
Prediksi Kairat vs Club Brugge 20 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 22:30
-
Bara Api di Old Trafford: Tensi Tinggi Roy Keane dengan Istri Michael Carrick
Liga Inggris 19 Januari 2026, 22:24
-
Cristiano Ronaldo Menang Telak di Meja Hijau: Juventus Harus Bayar Rp165 Miliar
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:54
-
Update Saga Mike Maignan: Ada Kabar Positif dari AC Milan
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:53
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Indonesia Masters 2026
Bulu Tangkis 19 Januari 2026, 20:30
-
Jadwal Persib Bandung di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 20:22
-
Jadwal Lengkap BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 20:10
-
Vinicius Jr ke Chelsea? Mantan Pemain The Blues Anggap Itu Sekadar Khayalan
Liga Inggris 19 Januari 2026, 19:39
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26








