Zlatan Ibrahimovic Sedih Melihat AC Milan Terpuruk
Dimas Ardi Prasetya | 9 Oktober 2019 01:33
Bola.net - Zlatan Ibrahimovic sedih melihat nasib AC Milan yang terpuruk saat ini dan menegaskan mereka harus berani berinvestasi besar agar bisa bangkit.
Milan terus berusaha bangkit setelah mengalami kesulitan finansial di era Silvio Berlusconi. Pergantian pemilik dari Berlusconi ke Yonghong Li tak mengubah banyak hal.
Demikian juga ketika Li dipaksa untuk menyerahkan Milan pada Elliott Management. Situasi juga tak banyak berubah.
Milan sudah berusaha mendatangkan amunisi baru. Namun mereka tetap gagal meraih target pertamanya dahulu yakni menembus masuk Liga Champions lagi.
Apesnya, tiket UCL tidak didapat Milan malah terdepak dari kompetisi Eropa. Musim ini mereka tak bisa bermain di Liga Europa meski musim lalu finis di peringkat lima. Sebab mereka terbukti melanggar aturan Financial Fair Play.
Saran Ibrahimovic

Musim ini Milan mencoba untuk bangkit. Perombakan di sektor manajemen dan pelatih dilakukan. Beberapa amunisi baru juga didatangkan ke San Siro.
Namun Marco Giampaolo tak bisa membuat Milan tampil meyakinkan di awal kompetisi musim 2019-20 ini. Rossoneri pun mendepak Giampaolo pada Selasa (08/10/2019) petang waktu setempat.
Situasi ini membuat Ibrahimovic ikut muram. Ia kemudian menyarankan pada manajemen Milan agar berani keluar duit lebih banyak demi memperbaiki prestasi tim.
“Saya sangat sedih melihat Milan seperti itu, karena seharusnya menjadi klub di puncak ketika menyangkut hasil dan investasi. Pemain terbaik di dunia seharusnya ada di sana, tetapi saat ini, bukan itu masalahnya," ucapnya pada Sky Sport Italia.
"Mereka perlu melakukan investasi, jika tidak mereka tidak akan berhasil. Anda tidak mendapatkan kualitas secara gratis," tegas Ibrahimovic.
Peluang Balik

Ibrahimovic saat ini berusia 38 tahun. Ia kemudian diitanya apakah masih ingin bermain di Serie A lagi.
“Oh [tentu saja] 100 persen, saya tahu saya masih bisa membuat perbedaan, baik di Italia maupun di negara lain. Saya lebih baik dari para pemain yang ada di sana sekarang," jawab Ibrahimovic.
"Kontrak saya berakhir pada bulan Desember dan saya tidak tahu apa yang akan terjadi setelah itu," sambung pria asal Swedia ini.
Zlatan Ibrahimovic sendiri saat ini masih terikat kontrak bersama klub MLS, LA Galaxy. Sebelumnya, ia pernah memperkuat AC Milan selama dua tahun. Selain itu ia juga pernah memperkuat Juventus dan Inter Milan.
(Sky Sport Italia)
Baca Juga:
- Resmi! AC Milan Pecat Marco Giampaolo
- Belum Juga Diresmikan, Sudah Muncul Tagar #PioliOut dari Fans AC Milan
- Spalletti Sulit, AC Milan Mendekat ke Stefano Pioli
- Terungkap, AC Milan Nyaris Pecat Marco Giampaolo di Laga vs Genoa
- Davide Calabria, Bek Milan Pendulang Kartu Merah Nomor Satu di Eropa
- Milan Menang Atas Genoa, Bonaventura Tidak Puas
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Update Saga Mike Maignan: Ada Kabar Positif dari AC Milan
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:53
-
Debut Sempurna Donyell Malen di AS Roma: Gol, 3 Poin, dan Pujian Gasperini
Liga Italia 19 Januari 2026, 14:57
-
Alexis Saelemaekers: Bikin Assist Mahal untuk Fullkrug, Keluar Lapangan Pincang
Liga Italia 19 Januari 2026, 14:39
-
Niclas Fullkrug: Gol Debut, Assist Mimpi, dan Pengakuan 100 Persen Bahagia di Milan
Liga Italia 19 Januari 2026, 14:29
-
Fullkrug Cuma Butuh 3 Menit untuk jadi Pahlawan Milan, Pujian Allegri pun Datang
Liga Italia 19 Januari 2026, 14:18
LATEST UPDATE
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
-
Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:34
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Juventus vs Benfica 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Chelsea vs Pafos 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06

