Emtek dan Grab Jalin Kemitraan Strategis untuk Dorong Percepatan Transformasi Digital UMKM
Editor Bolanet | 26 Juli 2021 15:24
Bola.net - Ekosistem digital di Indonesia dipastikan akan semakin berkembang pesat setelah kepastian adanya kerja sama antara PT Elang Mahkota Teknologi Tbk (Emtek) dengan Grab Holdings Inc. Kerja sama ini bertujuan mendorong percepatan transformasi digital usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) di Indonesia.
Kerja sama ini diresmikan melalui konferensi pers virtual pada Senin (26/7/2021). Acara tersebut dihadiri Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto, Menteri Koperasi dan UKM, Teten Masduki, Managing Director Emtek Group, Sutanto Hartono, Presiden Grab Indonesia, Ridzki Kramadibrata, Country Director Grab Indonesia, Neneng Goenadi, serta CEO Bukalapak, Rachmat Kaimuddin.
Managing Director Emtek Group, Sutanto Hartono, berharap kerja sama ini bisa memperluas inklusi digital dan keuangan untuk seluruh masyarakat Indonesia. Sutanto Hartono juga menilai, kerja sama ini bisa membantu UMKM Indonesia untuk lebih melek digital.
"Dengan kerja sama ini, kami berharap semakin banyak pelaku UMKM yang memanfaatkan digital. Kerja sama ini juga memberikan akses terhadap pasar Indonesia dan pasar internasional," kata Sutanto Hartono.
Hal senada juga diungkapkan Country Director Grab Indonesia, Neneng Goenadi. Menurut Neneng, potensi dan peluang teknologi di dunia ekonomi cukup besar sehingga bisa membantu UMKM di Indonesia.
"Kerja sama ini menegaskan besarnya komitmen Grab terhadap Indonesia. Teknologi yang selama ini mampu meningkatkan taraf hidup masyarkaat masih bisa ditingkatkan potensinya," tegas Neneng Goenadi.
Kerja sama Emtek dan Grab ini akan diawali dengan menghadirkan Festival Kota Mapan (Kolaborasi Nyata untuk Masa Depan). Program untuk mempercepat digitalisasi UMKM itu akan pertama akan digelar di Solo, Jawa Tengah, pada September 2021.
Didukung Pemerintah
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto, menyambut baik adanya kerja sama antara Emtek dan Grab ini. Airlangga juga mendukung program Festival Kota Mapan (Kolaborasi Nyata untuk Masa Depan) untuk mempercepat digitalisasi UMKM.
"Kami sangat mengapresiasi komitmen Grab dan Emtek dalam memberikan ruang bagi UMKM guna mempercepat transformasi digital dan daya saing UMKM melalui Festival Kota Mapan. Kami selalu memberikan dukungan terkait program transformasi digital," ucap Airlangga.
Sementara itu, Menteri Koperasi dan UKM, Teten Masduki, juga mengapresiasi setinggi-tingginya inisiatif kerja sama ini. Teten berharap, hadirnya kolaborasi ini akan memberikan dampak baik bagi Indonesia, khususnya bagi pelaku UMKM.
"Saya melihat kerja sama ini akan mampu menyelaraskan kekuatan ekonomi digital Grab dan Emtek. Saya yakin dapat membantu mengakselerasi transofrmasi digital para pelaku UMKM," ucap Teten.
Jangan Lewatkan Ini Bolaneters
- Hasil Selancar Olimpiade 2020: Dibekuk Tuan Rumah, Rio Waida Gagal Lolos ke Perempat Final
- Perolehan Sementara Medali Olimpiade Tokyo 2020: China Masih di Puncak, Indonesia Peringkat 22
- Hasil Bulu Tangkis Olimpiade 2020: Kevin/Marcus Gilas India, Puncaki Grup Neraka
- Video: Sederhananya Alat Latihan Windy Cantika, Peraih Medali Pertama Indonesia di Olimpiade 2020
- Hasil Panahan Olimpiade 2020: Kalah dari Inggris, Tim Beregu Putra Indonesia Kandas
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
CEO Vidio Sutanto Hartono Ungkap Strategi Bersaing di Pasar Digital: Konten Lokal Kuncinya
News 1 Desember 2025, 14:36
-
EMTEK Media Hat-Trick! Kembali Sabet Broadcaster of The Year di Asian Television Awards 2025
News 30 November 2025, 20:50
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Elche vs Barcelona, Tayang di Mana?
Liga Inggris 1 Februari 2026, 01:01
-
Tempat Menonton Liverpool vs Newcastle, Tayang di Mana?
Liga Inggris 1 Februari 2026, 01:00
-
Link Live Streaming Elche vs Barcelona di La Liga
Liga Spanyol 1 Februari 2026, 00:02
-
Link Live Streaming Liverpool vs Newcastle di Premier League
Liga Inggris 1 Februari 2026, 00:01
-
Hasil Leeds vs Arsenal: Gabriel Jesus Nyekor, Meriam London Meledak di Elland Road
Liga Inggris 31 Januari 2026, 23:57
-
Menguji Kemampuan Bertahan Tottenham dan Efektivitas Serangan Man City
Liga Inggris 31 Januari 2026, 23:36
-
Man United Memburu Korban Ketiga
Liga Inggris 31 Januari 2026, 23:26
-
Hasil Pisa vs Sassuolo: Jay Idzes Stop Gol Pisa di Garis Gawang
Liga Italia 31 Januari 2026, 23:23
-
Liverpool Mencari Kemenangan Liga Pertama di Tahun 2026
Liga Inggris 31 Januari 2026, 23:17
-
Misi 6 Kemenangan Beruntun Real Madrid di La Liga
Liga Spanyol 31 Januari 2026, 23:07
-
Prediksi Parma vs Juventus 2 Februari 2026
Liga Italia 31 Januari 2026, 23:04
-
Liga Spanyol 31 Januari 2026, 22:58

-
Parma vs Juventus: Deretan Statistik yang Menegaskan Superioritas Bianconeri
Liga Italia 31 Januari 2026, 22:51
-
Kontradiksi Juventus dan Parma
Liga Italia 31 Januari 2026, 22:45
LATEST EDITORIAL
-
7 Klub yang Paling Berpeluang Merekrut Raheem Sterling Usai Berpisah dengan Chelsea
Editorial 30 Januari 2026, 13:06
-
7 Bintang Muda yang Mencuri Perhatian di Liga Champions 2025/26
Editorial 28 Januari 2026, 13:57
-
Arsenal di Ambang Sejarah Liga Champions, Mampukah Menyapu Bersih Fase Liga?
Editorial 28 Januari 2026, 13:46
-
5 Pemain yang Pernah Berseragam Borussia Dortmund dan Inter Milan
Editorial 27 Januari 2026, 16:30




