Ragam Manfaat Senam Aerobik untuk Kesehatan Fisik dan Mental
Anindhya Danartikanya | 24 Juli 2020 15:50
Bola.net - Kamu pastinya sudah tak asing lagi dengan istilah senam aerobik. Senam aerobik adalah serangkaian gerakan yang dilakukan beriringan dengan irama musik yang dilakukan dalam durasi waktu tertentu.
Kegiatan ini merupakan jenis olahraga yang memiliki banyak manfaat untuk membugarkan badan. Rangkaian gerakan dari senam aerobik mampu mengaktifkan otot-otot tubuh yang melibatkan sistem kardiovaskuler.
Senam aerobik dikenal pula dengan istilah kardio. Kebanyakan, senam aerobik dilakukan untuk menurunkan berat badan. Secara umum, senam aerobik adalah olahraga yang menitikberatkan untuk meningkatkan fungsi jantung dan pernapasan. Memberikan manfaat untuk kesehatan jantung, otak, paru-paru, tubuh dan pikiran kita.
Olahraga ini dapat dilakukan dalam intensitas ringan hingga sedang. Masih banyak lagi keuntungan yang akan kamu dapatkan dari rutin melakukan senam aerobik. Yuk, simak ulasannya di bawah ini.
Berikut manfaat senam aerobik bagi kesehatan tubuh, dirangkum dari Healthline, Jumat (24/7/2020).
Menurunkan berat badan
Manfaat pertama yang bisa kamu dapat dari melakukan senam aerobik adalah untuk menurunkan berat badan. Sebab, olahraga ini bisa membakar kalori dalam jumlah yang cukup banyak.
Senam aerobik membuatmu menggerakkan seluruh tubuh. Lakukan selama 30 hingga 60 menit per hari, maka jumlah kalori yang terbakar akan cukup banyak. Olahraga ini efektif dalam menurunkan berat badan, tentu saja diimbangi dengan pola makan sehat.
Meningkatkan kesehatan jantung
American Heart Association menyatakan bahwa bagi yang memiliki riwayat penyakit jantung, sangat dianjurkan untuk melakukan senam aerobik. Sebab, senam aerobik mampu menguatkan jantung dengan memacunya untuk memompa darah ke seluruh tubuh.
Meningkatkan kerja jantung sehingga oksigen yang dialirkan ke seluruh tubuh pun lebih banyak. Hal ini dapat memperlancar peredaran darah agar tidak menumpuk pada pembuluh darah sehingga bisa menurunkan kadar kolesterol jahat (LDL) yang ada dalam tubuh.
Mengurangi stres
Selain bisa bermanfaat untuk kesehatan jantung, melakukan senam aerobik bisa meredakan atau mengatasi stres yang melanda. Senam aerobik bisa membuat kamu lebih bahagia karena tubuh akan menghasilkan hormon endorfin.
Hormon endorfin zat kimia seperti morfin, yang dapat dihasilkan secara alami oleh tubuh dan memiliki peran dalam membantu mengurangi rasa sakit saat memicu perasaan positif.
Ketika kamu melakukan olahraga ini, terbukti mampu untuk meningkatkan percaya diri dan juga fungsi otak sehingga menurunkan kemungkinan depresi.
Menjaga kesehatan otot
Gerakan aerobik dilakukan dengan cara melatih otot-otot tubuh. Tentunya olahraga ini bermanfaat dalam menjaga kesehatan ototmu.
Aliran darah yang lebih lancar dan suplai oksigen ke otot yang lebih lancar juga membantu otot terhindar dari asam laktat.
Membuat tidur lebih nyenyak
Science Direct menyatakan bahwa rutin berolahraga senam aerobik bisa membuat kamu tidur lebih nyenyak di malam hari. Hal ini sangat berguna bagi kamu yang memiliki gangguan tidur, seperti insomnia.
Lakukan selama 16 minggu, bisa mengurangi tingkat keparahan insomnia kronis melalui aktivitas olahraga yang dilakukan secara teratur. Meski begitu, tetap perhatikan waktu olahraga yang tepat agar kamu bisa tidur dengan nyenyak.
Jangan berolahraga dengan jarak yang terlalu dekat dengan waktu tidur. Pasalnya, hal tersebut justru membuat kamu lebih sulit untuk tertidur.
Meningkatkan metabolisme tubuh
Manfaat selanjutnya dari olahraga senam aerobik adalah mampu membantu memperkuat fungsi metabolisme tubuh dengan lebih baik. Seperti diketahui, laju metabolisme tubuh memengaruhi kemampuan tubuh dalam memproses kalori.
Jika kalori tidak digunakan, dapat menyebabkan kenaikan berat badan. Berolahraga senam aerobik bisa bantu membakar kalori yang ada dalam tubuh.
Kamu bisa menerapkan berbagai gerakan senam aerobik sederhana di rumah, seperti rocket jump, squat jump, squat, hingga burpee yang mudah dilakukan. Kamu hanya perlu mengulangi gerakan-gerakan tersebut sebanyak 15-25 kali.
Menguatkan sistem imun tubuh
Rutin berolahraga senam aerobik bisa menguatkan sistem imun tubuh. Menurut penelitian Pennsylvania State University, orang yang rajin melakukan olahraga tersebut memiliki jumlah immunoglobin yang banyak.
Kandungan immunoglobin merupakan satu di antara jenis antibodi yang berguna untuk melindungi tubuh dari serang berbagai macam penyakit. Dengan begitu, senam aerobik bisa menjadi satu di antara jenis olahraga efektif untuk mencegah munculnya sejumlah penyakit berbahaya.
Menambah stamina
Ketika kamu tidak memiliki stamina yang prima, tubuhmu rentan terjangkit berbagai penyakit. Meski melelahkan, melakukan olahraga ini secara rutin dapat meningkatkan stamina.
Selain itu, dengan melakukan senam aerobik, kamu akan lebih segar dan tidak mudah sakit. Hal ini dapat membuat kamu lebih bertenaga dan tidak mudah lelah ketika beraktivitas.
Disadur dari: Bolacom (Alfi Yuda, Aning Jati) | Dipublikasi: 24 Juli 2020
Video: Liga Baseball Jepang Pakai Robot Pengganti Suporter di Masa New Normal
Baca Juga:
- Pecco Bagnaia: Mungkin Cedera Marc Marquez Tak Separah Dugaan
- 'Marc Marquez Nekat Balapan saat Cedera, Bukti Cinta pada MotoGP'
- Fabio Quartararo Maklum Marc Marquez Nekat Balapan Meski Cedera
- Dovizioso-Ducati Belum Lanjutkan Negosiasi Kontrak Meski Raih Podium
- Jack Miller-Maverick Vinales Serang Balik Manajer Tim Repsol Honda
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Era Baru Timnas Indonesia: John Herdman Tekankan Peran Liga Lokal
Tim Nasional 14 Januari 2026, 17:04
LATEST UPDATE
-
Vinicius Dicemooh Fans Real Madrid, Kylian Mbappe tak Terima
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 01:15
-
Prediksi Bodo/Glimt vs Man City 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi Kairat vs Club Brugge 20 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 22:30
-
Bara Api di Old Trafford: Tensi Tinggi Roy Keane dengan Istri Michael Carrick
Liga Inggris 19 Januari 2026, 22:24
-
Cristiano Ronaldo Menang Telak di Meja Hijau: Juventus Harus Bayar Rp165 Miliar
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:54
-
Update Saga Mike Maignan: Ada Kabar Positif dari AC Milan
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:53
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Indonesia Masters 2026
Bulu Tangkis 19 Januari 2026, 20:30
-
Jadwal Persib Bandung di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 20:22
-
Jadwal Lengkap BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 20:10
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26








