Mengapa Mesut Ozil Memilih Nomor Punggung 67 di Fenerbahce? Ini Alasannya
Ari Prayoga | 28 Januari 2021 08:55
Bola.net - Mesut Ozil akhirnya resmi memilih nomor punggung 67 di klub barunya, Fenerbahce. Lantas, apa alasan Ozil memilih nomor punggung yang cukup nyeleneh bagi pesepakbola tersebut?
Minggu (24/1/2021) kemarin, Ozil resmi bergabung dengan Fenerbahce usai sebelumnya sepakat memutus kontraknya bersama Arsenal yang sedianya berakhir pada musim panas mendatang.
Akhir karier Ozil bersama Arsenal berjalan tidak terlalu menyenangkan. Pasalnya, pada paruh pertama musim ini ia tak masuk skuad The Gunners untuk ajang Premier League dan Liga Europa.
Alasan di Balik Pemilihan Nomor 67
Setelah sebelumnya memakai nomor 10 di Arsenal, Ozil kini memilih nomor 67. Rupanya, nomor tersebut merupakan dua digit pertama dari kode pos kampung halaman keluarga Ozil di Zonguldak, Turki.
Menukil Goal International, Ozil lahir dan besar di Gelsenkirchen, Jerman dari keluarga imigran Turki yang berasal dari Hisiroglu, sebuah desa di Zonguldak yang memiliki kode pos 67802.
Karena pengaruh keluarganya, Ozil tumbuh besar menjadi pendukung Fenerbahce dan mengidolakan legenda Fenerbahce, Ridvan Dilmen.
Ozil Sudah Beri Kode
Terlepas dari beberapa nomor umum yang tersedia di skuad Fenerbahce, Ozil akhirnya memilih nomor 67. Meski demikian, ini bukanlah nomor tertinggi di skuad Fenerbahce.
Rupanya, Ozil sudah memberikan kode tentang pemilihan nomor punggung 67 ini sejak pekan lalu, ketika dirinya hendak meninggalkan London menuju Turki.
Ozil kini berambisi membawa Fenerbahce untuk menjadi juara Super Lig musim ini. Fenerbahce sendiri saat ini masih bersaing ketat dengan Besiktas di papan atas.
Sumber: Goal International
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Setelah Keluar dari MU dan Nganggur Setahun Justru jadi Tahun Terbaik David de Gea
Liga Italia 18 Oktober 2025, 09:23
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Bayer Leverkusen vs PSG - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 22 Oktober 2025, 01:04 -
Link Live Streaming Newcastle vs Benfica - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 22 Oktober 2025, 01:02 -
Link Live Streaming PSV Eindhoven vs Napoli - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 22 Oktober 2025, 01:01 -
Prediksi Bayern Munchen vs Club Brugge 23 Oktober 2025
Liga Champions 21 Oktober 2025, 23:59 -
Prediksi Chelsea vs Ajax Amsterdam 23 Oktober 2025
Liga Champions 21 Oktober 2025, 23:11 -
Ryan Gravenberch Absen Latihan Jelang Laga Liverpool vs Eintracht Frankfurt
Liga Inggris 21 Oktober 2025, 23:02 -
Jose Mourinho Kagum Newcastle Bisa Pulih Cepat Usai Ditinggal Alexander Isak
Liga Champions 21 Oktober 2025, 22:50 -
Link Live Streaming Barcelona vs Olympiakos - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Oktober 2025, 22:47 -
Link Live Streaming Kairat Almaty vs Pafos FC - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Oktober 2025, 22:46 -
Xabi Alonso Ungkap Peluang Manchester United Gaet Endrick di Januari
Liga Spanyol 21 Oktober 2025, 22:43
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04