Mulai Aktif di Bursa Transfer, PSG Resmi Datangkan Vitinha dengan Biaya 40 Juta Euro
Ari Prayoga | 1 Juli 2022 08:58
Bola.net - Klub kaya raya Prancis, PSG akhirnya menuntaskan proses perekrutan pemain pertama mereka pada jendela transfer musim panas 2022 ini. PSG memboyong gelandang Vitinha dari Porto.
Lewat laman resmi mereka pada Jumat (1/7/2022) pagi WIB, PSG menyatakan bahwa Vitinha mendapat kontrak berdurasi lima tahun alias hingga 30 Juni 2027 mendatang.
Meski tak disebutkan secara rinci, media-media Eropa mengklaim bahwa PSG harus merogoh koceknya senilai 40 juta euro untuk mendatangkan Vitinha.
Pengumuman PSG
Antusiasme Vitinha

Vitinha pun tak bisa menyembunyikan kegembiraan dirinya usai resmi bergabung dengan PSG dan akan menjadi rekan setim dari sejumlah pemain top dunia.
“Terima kasih atas sambutan hangatnya! Saya senang telah menandatangani kontrak dengan klub besar seperti Paris Saint-Germain dan saya tidak sabar untuk menunjukkan apa yang bisa saya lakukan,” ujar Vitinha.
“Ini selalu merupakan momen yang tepat untuk datang ke sini! Tapi ya, saya datang dari musim terbaik saya bersama Porto, di mana saya memenangkan trofi dan menjadi pemain internasional Portugal, yang merupakan mimpi yang menjadi kenyataan bagi saya,"
“Sekarang saya ingin untuk terus berkembang, dan saya ingin melakukannya di sini, terus memenangkan trofi dan gelar.”
Sekilas Tentang Vitinha

Vitinha merupakan jebolan akademi Porto. Pemain bernama asli Vitor Machado Ferreira itu sempat menjalani masa pinjaman di klub Premier League, Wolverhampton pada musim 2020/21 kemarin.
Musim 2021/22 kemarin Vitinha bermain apik bersama Porto dengan mencetak empat gol dalam 47 laga. Ia pun sempat dikaitkan dengan beberapa klub top, termasuk Liverpool.
Di Timnas Portugal sendiri, Vitinha menjalani debut pertamanya pada akhir Maret 2022 lalu. Hingga kini gelandang 22 tahun itu sudah mengantongi tiga caps.
Klasemen Akhir Ligue 1 2021/22
Sumber: PSG
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
- 
    
Jadwal Lengkap Manchester United 2025/2026
Liga Inggris 4 November 2025, 09:29
 - 
    
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 4 November 2025, 09:28
 - 
    
Jadwal Lengkap La Liga 2025/2026
Liga Spanyol 4 November 2025, 09:25
 
LATEST UPDATE
- 
    
Singkirkan Nostalgia, Xabi Alonso Fokus Bawa Real Madrid Menang di Anfield
Liga Champions 4 November 2025, 10:34
 - 
    
Prediksi Qarabag vs Chelsea 6 November 2025
Liga Champions 4 November 2025, 10:28
 - 
    
Arteta 'Tutup Mulut' Rapat-rapat Soal Cedera Gyokeres: Saya Serahkan ke Dokter!
Liga Inggris 4 November 2025, 10:06
 - 
    
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 5-6 Oktober 2025
Liga Champions 4 November 2025, 10:03
 - 
    
Prediksi Pafos FC vs Villarreal 6 November 2025
Liga Champions 4 November 2025, 09:56
 - 
    
Slavia Praha vs Arsenal: Meriam London Tanpa Gyokeres, Siapa Penggantinya?
Liga Champions 4 November 2025, 09:49
 - 
    
Jadwal Lengkap Manchester United 2025/2026
Liga Inggris 4 November 2025, 09:29
 - 
    
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 4 November 2025, 09:28
 - 
    
Jadwal Lengkap La Liga 2025/2026
Liga Spanyol 4 November 2025, 09:25
 
LATEST EDITORIAL
- 
    
10 Pemain dengan Total Transfer Paling Gila di Dunia, Neymar Tembus Rp7,68 Triliun!
Editorial 31 Oktober 2025, 15:01
 - 
    
4 Klub yang Bisa Jadi Pelabuhan Baru Vinicius Junior Jika Hengkang dari Real Madrid
Editorial 29 Oktober 2025, 14:17
 - 
    
6 Alasan Mengapa Manchester United Bisa Jadi Penantang Gelar Premier League Musim Ini
Editorial 29 Oktober 2025, 14:06
 - 
    
Arne Slot di Ujung Tanduk? 5 Pelatih Premier League yang Terancam Dipecat
Editorial 28 Oktober 2025, 14:36
 







