Neymar Cedera, Ronaldo Mendukung
Richard Andreas | 12 Maret 2018 11:00
Bola.net - - Legenda Real Madrid dan timnas Brasil, Ronaldo Lima, meminta Neymar untuk terus fokus pada proses penyembuhan cederanya. Neymar memang menderita cedera metatarsal saat membela PSG beberapa waktu lalu.
Berbicara berdasarkan pengalamannya berkutat dengan cedera, Ronaldo meminta Neymar harus berhati-hati. Sebab, dia khawatir jika Neymar terlalu buru-buru untuk bermain lagi sebelum sembuh benar, cedera tersebut dapat semakin parah.
Dia harus fokus pada kesehatannya dan menjaga dirinya dari tekanan sebaik mungkin, ungkap Ronaldo dikutip dari tribalfootball.
Saya yakin proses penyembuhannya akan lebih cepat dari cedera yang saya alami, dan saya percaya dia akan siap untuk Piala Dunia nanti.
Menyoal harapan Brasil di Piala Dunia Rusia nanti, dia meyakini Selecao mampu tampil gemilang dan menjadi salah satu kandidat juara.
Saya punya perasaan bagus pada tim Brasil. Mereka sudah menjalani masa-masa sulit dan dalam beberapa tahun terakhir mereka terus bekerja keras untuk meraih rasa percaya diri lagi, sambung dia.
Cedera Neymar sangat tidak menguntungkan tetapi saya yakin dia akan siap untuk musim depan. Sedangkan untuk tim Brasil, kami masih bisa mengandalkan banyak pemain hebat lainnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gawat! Arsenal Dihantam Kabar Buruk: Gabriel Magalhaes Cedera saat Bela Brasil
Liga Inggris 16 November 2025, 04:01
-
Man of the Match Brasil vs Senegal: Casemiro
Piala Dunia 16 November 2025, 01:58
-
Hasil Brasil vs Senegal: Estevao dan Casemiro Bawa Selecao Raih Kemenangan di London
Piala Dunia 16 November 2025, 01:16
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Juventus vs Benfica 22 Januari 2026, Streaming UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:59
-
Kalahkan Inter dan Kunci 16 Besar UCL: Arsenal Kirim Pesan Kuat!
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:09
-
Siaran Langsung Liga Champions: Juventus vs Benfica, Kick Off Jam 03.00 WIB
Liga Champions 21 Januari 2026, 15:56
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06














