Ducati Tegaskan Rider Baru Hanya Akan ke Pramac
Anindhya Danartikanya | 17 Januari 2018 15:30
Bola.net - - Sporting Director Ducati Corse, Paolo Ciabatti sama sekali tak membantah kabar bahwa pihaknya tengah tertarik menggaet rider Sky Racing VR46 Moto2, Francesco 'Pecco' Bagnaia dan menyatakan bahwa rider-rider muda yang mereka gaet nantinya hanya akan ditempatkan di Octo Pramac Racing.
Ciabatti juga tak memungkiri akan menunggu habisnya masa kontrak Franco Morbidelli dengan Estrella Galicia 0,0 Marc VDS Honda untuk mendekatinya, begitu pula juara dunia Moto3 2017 yang tahun ini naik ke Moto2, Joan Mir. Ciabatti menyatakan belum ada negosiasi dengan ketiga rider muda ini, namun akan terus mengawasi gerak-gerik mereka.
Soal rider muda, saya rasa Franco menjalani musim dengan baik dan ia sudah naik ke MotoGP. Kita lihat performanya nanti. Kami juga merasa Pecco rider menjanjikan, dan Joan menjalani musim fantastis. Jika harus menyebut tiga rider yang menarik bagi kami, mereka adalah Franco, Pecco dan Joan, tapi kami belum mulai negosiasi, ujarnya kepada Motomatters.
Meski begitu, Ciabatti menegaskan bahwa Andrea Dovizioso dan Jorge Lorenzo tetap menjadi rencana jangka panjang tim pabrikan Ducati, hingga meletakkan rider muda atau rider baru belum ada dalam buku rencana mereka setidaknya sampai akhir 2020. Dengan begitu, dipastikan rider baru yang datang nantinya hanya akan dimasukkan ke Pramac.
Sudah jelas bila ada rider menarik, Anda mencoba memahami situasinya, komitmen apa yang ia punya, dan ini hal mendasar. Jika seorang rider merasa berpotensi untuk Anda lima tahun lagi, maka tak ada gunanya. Jadi kami harus memahami situasi para rider ini dan lalu memikirkan masa depan. Meski begitu, masa depan ini mungkin lebih untuk Pramac, tutup Ciabatti.
Musim ini, Pramac tetap menaungi Danilo Petrucci, yang akan bertandem dengan runner up Moto3 2014, Jack Miller. Meski Petrucci mendapat perangkat pabrikan dan Miller mendapat perangkat tahun lalu, keduanya sama-sama terikat kontrak langsung dari Ducati dan durasinya akan habis akhir musim nanti.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Rayakan Ultah Ducati Ke-100, Ini 6 Potret Livery Retro Ducati Lenovo Team di MotoGP 2026
Otomotif 19 Januari 2026, 18:45
-
Terus Dirayu Gigi Dall'Igna Balik ke Ducati, Jack Miller Buka Kans Balapan di WorldSBK
Otomotif 19 Januari 2026, 15:54
LATEST UPDATE
-
Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:22
-
Prediksi Bayern vs Union Saint-Gilloise 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:28
-
Prediksi Atalanta vs Athletic Club 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:24
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
-
Real Madrid vs Monaco: Statistik Gol Mbappe Jadi Ancaman Nyata buat Mantan Klubnya
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:04
-
Villarreal vs Ajax: Jaminan Gol dalam Laga yang Berpotensi Berjalan Terbuka
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:55
-
Prediksi Galatasaray vs Atletico Madrid 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:49
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06











