Era Baru MotoGP pada 2027, Motor 850cc Diprediksi Lebih Lambat hingga 2,5 Detik demi Keselamatan
Anindhya Danartikanya | 8 Januari 2026 11:20
Bola.net - MotoGP akan memasuki fase baru pada 2027 dengan perubahan regulasi teknis yang sangat signifikan. Perubahan ini diyakini akan mengubah karakter motor sekaligus dinamika kompetisi di lintasan.
Perubahan utama adalah pengurangan kapasitas mesin dari 1000cc ke 850cc. Ada pula pembatasan aerodinamika dan penghapusan ride-height device. Selain itu, peran suplier ban Michelin akan diambil alih Pirelli.
Regulasi baru ini diperlukan untuk meningkatkan keselamatan pembalap dan kualitas pertunjukan. Namun, konsekuensinya adalah penurunan performa motor dibandingkan generasi saat ini.
Dampak Langsung 850cc Terhadap Performa Motor

Safety Advisor Dorna Sports, Loris Capirossi, menyebut kapasitas mesin motor generasi baru akan kehilangan kecepatan secara signifikan. Alhasil, hal ini berdampak langsung pada catatan waktu. Ini mirip dengan situasi saat MotoGP beralih dari mesin 990cc ke 800cc pada 2007.
"Motor-motor itu akan 2,5 detik lebih lambat. Situasinya akan sama seperti 2007, ketika motor 800cc diperkenalkan. Awalnya, wajar jika mereka lebih lambat," ujar Capirossi lewat siniar Mig Babol seperti yang dikutip Crash.net, Rabu (7/1/2026).
"Data yang dikumpulkan para insinyur dari para pabrikan yang terlibat dalam simulasi awal menunjukkan bahwa motor pada 2027 akan 1,5 hingga 2,5 detik lebih lambat dibandingkan motor saat ini. Alasan utamanya adalah tidak adanya spoiler dan sayap, serta penggunaan mesin 850cc," lanjutnya.
Perubahan Regulasi Tak Perlu Dicemaskan
Menurut Capirossi, penurunan performa di awal era regulasi baru pada 2027 nanti bukanlah sesuatu yang perlu dikhawatirkan. Ia meyakini kecepatan akan kembali meningkat seiring perkembangan teknis.
"Menurut saya, sejarah akan terulang. Pada awalnya, semuanya biasanya bergerak lebih lambat: regulasi memang disesuaikan secara khusus untuk alasan ini (keselamatan), tetapi pada tahap-tahap pengembangan berikutnya, kecepatannya akan kembali meningkat," tutupnya.
Sejumlah pabrikan seperti KTM dan Honda telah mulai menguji prototipe mesin 850cc. Pabrikan lain diperkirakan akan segera menyusul.
Sumber: Crashnet, Mig Babol
Baca Juga:
- Tak Cuma Jadi Tuan Rumah MotoGP, Ini Daftar Kegiatan Sirkuit Mandalika Sepanjang 2026
- Daftar Tanggal Launching 11 Tim Formula 1 Jelang Musim 2026
- 5 Catatan Gokil MV Agusta di MotoGP, Masih Hantui Honda dan Yamaha Meski Sudah 50 Tahun Nggak Balapan
- Valentino Rossi Nggak Termasuk, Ini 3 Pembalap MotoGP yang Pernah Balapan di Formula 1
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
2 Hal yang Bikin Milan Kehilangan Poin Lawan Genoa: Blunder dan Kurang Sabar
Liga Italia 9 Januari 2026, 18:15
LATEST UPDATE
-
Prediksi Roma vs Sassuolo 11 Januari 2026
Liga Italia 10 Januari 2026, 00:00
-
Prediksi Man City vs Exeter City 10 Januari 2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 22:00
-
Transformasi Sisi Kanan Real Madrid: Valverde dan Rodrygo Menggila!
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 21:56
-
Man United Cari Manajer Baru, Nama Eddie Howe Terus Disebut-sebut
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:58
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 19:39
-
Melihat Arsenal Frustrasi Ditahan Liverpool, Bukti Alotnya Perburuan Gelar!
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:31
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52












